PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN PENGAMALAN SALAT FARDU SISWA DI SMP NEGERI 4 PALOPO

AJI, WAHU NUSANTARA (2019) PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN PENGAMALAN SALAT FARDU SISWA DI SMP NEGERI 4 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of WAHYU NUSANTARA AJI.pdf] Text
WAHYU NUSANTARA AJI.pdf

Download (862kB)

Abstract

ABSTRAK
Wahyu Nusantara Aji, 2019. Peran Guru Pendidikan Agama Islam dalam
Meningkatkan Pengamalan Salat Fardhu Siswa di SMP Negeri 4 Palopo. Skripsi,
Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan
IAIN Palopo. Pembimbing (1), Dr. H. Syamsu Sanusi, M.Ag., (2) Dr. Hj. Fauzia
Zainuddin, M.Ag.
Kata Kunci : Peran, guru pendidikan Agama Islam, dan Pengamalan salat
Skripsi ini membahas tentang “Peran Guru Pendidikan Agama Islam
dalam Meningkatkan Pengamalan Salat Fardhu Siswa di SMP negeri 4 Palopo, di
mana penulis merumuskan beberapa rumusan masalah penelitian ini, yaitu 1).
Peran guru pendidikan Islam di SMP Negeri 4 Palopo. 2). Upaya guru pendidikan
agama islam dalam meningkatkan pengamalan shalat fardhu siswa di smp negeri 4
palopo. 3). Faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan pengamalan
shalat fardhu siswa di smp negeri 4 palopo.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif deskriptif. Adapun
sumber dari pada penelitian ini adalah guru pendidikan agama Islam, kepala
sekolah, pengawas pembelajaran pendidikan agama Islam SMP Negeri 4 Palopo.
Teknik pengumpulan data yang digunakan, yakni mengadakan pengamatan
(Observasi), Wawancara (interview), dan dokumentasi. Teknik pengelolaan dan
analisis data yang digunakan, yakni menggunakan teknik Reduksi data, penyajian
data, serta penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1). Peran guru pendidikan agama
Islam di SMP Negeri 4 Palopo cukup baik, hal tersebut dapat dilihat dengan
adanya kegiatan-kegiatan keagamaan dan fasilitas-fasilitas sekolah yang memadai
2). dan upaya yang dilakukan guru pendidikan agama Islam untuk dapat
meningkatkan pengamalan shalat siswa yaitu menanmkan kesadaran dalam diri
siswa bahwa shalat fardhu itu merupakan tiang agama yang wajib untuk
senantiasa di amalkan dan dikerjakan sesuai dengan tuntunan syariat serta guru 3).
serta faktor pendukung dalam meningkatkan shalat fardhu siswa ialah guru,
fasilitas sekolah, dan dukungan dari keluarga adapun faktor hambatan kurangnya
kesadaran pada guru, sulitnya mengatur siswa, dan kurangnya jam pembelajaran
pendidikan agama Islam.
Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi
bagi penulis, pendidik, peserta didik, orang tua, serta masyarakat kiranya dapat
menjalin kerja sama mengenai ajaran pendidikan agama Islam agar dapat
meningkatkan pengamalan shalat siswa di sekolah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 01 Feb 2023 00:11
Last Modified: 01 Feb 2023 00:11
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5183

Actions (login required)

View Item View Item