PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN PKN BERBASIS GAYA BELAJAR KINESTETIK PADA TEMA KEBERAGAMAN SISWA KELAS II SDN 50 BULU DATU KOTA PALOPO

LESTARI, SRI AYU (2022) PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN PKN BERBASIS GAYA BELAJAR KINESTETIK PADA TEMA KEBERAGAMAN SISWA KELAS II SDN 50 BULU DATU KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of SRI AYU LESTARI.pdf] Text
SRI AYU LESTARI.pdf

Download (19MB)

Abstract

ABSTAK
Sri Ayu Lestari, 2021. "Pengembangan Modul Pembelajaran PKn Berbasis Gaya
Belajar Kinestetik pada Tema Keberagaman Siswa Kelas II SDN 50 Bulu
Datu Kota Palopo". Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah
Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri
Palopo. Dibimbing oleh Nurdin K dan Hisbullah.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui Kebutuhan Penggunaan Modul
Pembelajaran PKn Berbasis Gaya Belajar Kinestetik pada Tema Keberagaman Siswa
Kelas II SDN 50 Bulu Datu Kota Palopo, (2) Menyusun Desain Modul Pembelajaran
PKn Berbasis Gaya Belajar Kinestetik pada Tema Keberagaman Siswa Kelas II SDN
50 Bulu Datu Kota Palopo, (3) Menguji Kevalidan Modul Pembelajaran PKN
Berbasis Gaya Belajar Kinestetik Pada Tema Keberagaman Siswa Kelas II SDN 50
Bulu Datu Kota Palopo. Penelitian pengembangan ini merupakan penelitian research
and development atau biasa juga disebut dengan R&D dengan memodifikasi tahapan�tahapan pengembangan dari ADDIE. Tahapan yang di lalui dalam penelitian ini,
yaitu: 1) analysis, 2) Desing, 3) Develop, 4) Implement, dan 5) Evaluate. Akan tetapi,
peneliti melakukan hanya pada tahapan Develop (pengembangan) dikarenakan situasi
pandemi covid 19. Instrument penelitian yang dilakukan adalah pedoman observasi,
wawancara, angket, dan dokumentasi. Setelah produk dikembangkan kemudian
dialukan validasi oleh validator ahli bahasa, ahli materi dan ahli media dengan
duakali tahapan validasi. Hasil validasi tahap 1 dari ahli bahasa mendapatkan rerata
skor 3,00, ahli materi mendapatkan rerata skor 3,47, dan ahli media mendapatkan
rerata skor 2,8 dengan jumlah rata-rata skor 2,99 dengan kategori valid. Hasil
validasi tahap 2 dari ahli bahasa mendapatkan rerata skor 3,38, ahli materi
mendapatkan rerata skor 3,47 ahli media mendapatkan rerata skor 3,3, dengan jumlah
rata-rata skor 3,39 dengan kategori sangat valid. Secara keseluruhan hasil
xxix
Pengembangan Modul Pembelajaran PKn Berbasis Gaya Belajar Kinestetik pada
Tema Keberagaman Siswa dikatakan layak sebagai media pembelajaran.
Kata kunci: Modul, PKn, Keberagaman Siswa, Sekolah Dasar.

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 21 Feb 2023 06:48
Last Modified: 21 Feb 2023 06:48
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5432

Actions (login required)

View Item View Item