KAJIAN PENERAPAN KURIKULUM 2013 PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI SATAP SAMPEANG KECAMATAN BAJO BARAT KABUPATEN LUWU

MUSLIMIN, RIKA RAHAYU (2022) KAJIAN PENERAPAN KURIKULUM 2013 PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI SATAP SAMPEANG KECAMATAN BAJO BARAT KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of SKRIPSI RIKA RAHAYU MUSLIMIN.pdf] Text
SKRIPSI RIKA RAHAYU MUSLIMIN.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Rika Rahayu Muslimin, 2022. “Kajian Penerapan Kurikulum 2013 pada Mata
Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri Satap Sampeang
Kecamatan Bajo Barat Kabupaten Luwu”. Skripsi Program Studi
Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut
Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Sukirman dan
Muhammad Guntur.
Skripsi ini membahas tentang kajian penerapan kurikulum 2013 pada mata
pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri Satap Sampeang Kecamatan
Bajo Barat Kabupaten Luwu. Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui
penerapan kurikulum 2013 pada mata pelajaran pendidikan agama Islam di SMP
Negeri Satap Sampeang Kecamatan Bajo Barat Kabupaten Luwu dan untuk
mengetahui problematika penerapan kurikulum 2013 di SMP Negeri Satap
Sampeang Kecamatan Bajo Barat Kabupaten Luwu. Jenis penelitian yang
digunakan adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif yang akan menggambarkan
fakta di lapangan secara alamiah. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik
observasi, teknik wawancara (kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru PAI,
pegawai atau staf dan peserta didik), dan dokumentasi. Teknik pengolahan dan
analisis data yang digunakan ialah reduksi data, penyajian data, dan penarikan
kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa: 1) Penerapan kurikulum 2013 di SMP Negeri
Satap Sampeang pada mata pelajaran pendidikan agama Islam sudah diterapkan
dari tahun 2017 hingga sekarang yang meliputi tahap perencanaan, tahap
pelaksanaan dan tahap evaluasi dalam pembelajaran. 2) Problematika dari
penerapan kurikulum 2013 di SMP Negeri Satap Sampeang pada mata pelajaran
pendidikan agama Islam antara lain belum semua guru mengikuti pelatihan atau
workshop tentang kurikulum 2013, kurangnya pemahaman guru dalam pembuatan
perangkat pembelajaran dalam hal ini berupa RPP (Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran), penggunaan metode yang kurang bervariasi dalam pembelajaran,
sarana dan prasarana belum memadai serta kurangnya minat peserta didik dalam
mengikuti proses pembelajaran didalam kelas.
Kata Kunci: Kurikulum 2013, Pendidikan Agama Islam, Problematika dalam
Implementasi Kurikulum, SMP Negeri Satap Sampeang Luwu.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 02 Mar 2023 01:28
Last Modified: 02 Mar 2023 01:28
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5603

Actions (login required)

View Item View Item