TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DI KELURAHAN LOPPE KECAMATAN BUPON KABUPATEN LUWU

Juhra, Juhra (2011) TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DI KELURAHAN LOPPE KECAMATAN BUPON KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of Juhra.pdf] Text
Juhra.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Juhra, 2011. “Toleransi Antar Ummat Beragama dan Pengaruhnya Terhadap
Pengembangan Pendidikan Islam di Kelurahan Loppe Kecamatan Bupon
Kabupaten Luwu”. Skripsi Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan
Tarbiyah. Pembimbing (I) Drs. H. Syarifuddin Daud, M.A. dan Pembimbing
(II) Muh. Irfan Hasanuddin, S.Ag., M.A.
Kata Kunci: Toleransi Antar Ummat Beragama, Pengembangan Pendidikan Islam

Skripsi ini membahas tentang toleransi antar ummat beragama dan
pengaruhnya terhadap pengembangan pendidikan Islam di Kelurahan Loppe
Kecamatan Bupon Kabupaten Luwu, di mana penelitian ini mengangkat
permasalahan tentang pentingnya toleransi antar umat beragama dan pengaruhnya
terhadap pendidikan Islam, serta hambatan-hambatan yang dihadapi dan upaya yang
dikembangkan dalam menerapkan toleransi antar umat beragama.
Dalam penelitian ini memadukan berbagai macam metode dalam penelitian
dikaji dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan pada saat penelitian
dilakukan para responden perlu memiliki persepsi, penghayatan, pengalaman dan
penilaian tertentu yang merefleksikan persepsi tersebut terhadap semua aspek
kegiatan dan keadaan di lokasi penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik
pengumpulan data yang digunakan untuk mengumpulkan berbagai macam alternatif
dari objek yang dikaji, yakni 1). Angket (kuesioer), yaitu daftar yang memuat
sejumlah pertanyaan dengan atau tanpa jawaban, 2). Wawancara, penggunaan teknik
ini dimaksudkan untuk menggali dan mendalami hal-hal penting yang mungkin
belum terjangkau melalui angket untuk mendapatkan jawaban yamg lebih detail atas
suatu persoalan, kemudian hasil olahan tersebut dijadikan acuan dasar untuk
menganalisa secara kualitatif terhadap suatu permasalahan yang telah dirumuskan
sebelumnya dan memberikan gambaran tentang toleransi antar ummat beragama dan
pengaruhnya terhadap pengembangan pendidikan Islam.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keaktifan para orang tua, para tokoh
agama dan tokoh masyarakat serta para pendidik dalam membina anak-anaknya
dalam membina hubungan baik antar umat beragama memang merupakan suatu hal
yang mutlak. Oleh karena itu, baik orang tua, guru dan pemimpin masyarakat
hendaklah dapat memberikan bimbingan kepada remaja agar bimbingan
kemasyarakatan dapat terarah secara baik sesuai dengan yang dikehendaki.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Atik Rahman Atif, S.Sos
Date Deposited: 31 May 2023 01:10
Last Modified: 31 May 2023 01:10
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6408

Actions (login required)

View Item View Item