PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENGUKURAN DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL SETTING KOOPERATIF PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 36 LATUPPA

Suryaningsih, Sasmita (2014) PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENGUKURAN DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL SETTING KOOPERATIF PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 36 LATUPPA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of Sasmita Suryaningsih.pdf] Text
Sasmita Suryaningsih.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Sasmita Suryaningsih, 2014. Pengembangan Perangkat Pembelajaran
Matematika Pokok Bahasan Pengukuran Dengan Pendekatan
Kontekstual Setting Kooperatif Pada Siswa Kelas V SD Negeri 36
Latuppa. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika Jurusan
Tarbiyah. Pembimbing (I) Drs. Nasaruddin, M.Si, Pembimbing (II) Muh.
Hajarul Aswad A, S.Pd., M.Si.
Kata Kunci : Penelitian Pengembangan, Perangkat Pembelajaran,
Pendekatan Kontekstual, Pembelajaran Kooperatif.
Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and
Development) dengan uji coba terbatas dimana pokok permasalahannya adalah
bagaimana mengembangkan perangkat pembelajaran matematika pokok bahasan
pengukuran dengan pendekatan kontekstual setting kooperatif yang valid dan
efektif pada siswa kelas V SD?. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan
perangkat pembelajaran matematika dengan pendekatan kontekstual setting
kooperatif dengan pokok bahasan pengukuran yang meliputi: Buku Siswa (BS),
Lembar Kerja Siswa (LKS), Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan Tes
Hasil Belajar (THB).
Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 36 Latuppa dan subyek
penelitiannya adalah siswa kelas V yang berjumlah 31 siswa. Sumber data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah data primer melalui studi lapangan (field
research) dan data sekunder melalui studi pustaka (libarary research). Prosedur
yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Thiagarajan atau Model 4-D
(Define, Design, Develop, dan Disseminate) yang terdiri dari empat tahap yaitu:
tahap pendefinisian (Define), tahap rancangan (Design), tahap pengembangan
(Develop), dan tahap penyebaran (Disseminate). Tetapi dalam penelitian ini, tahap
penyebaran belum dapat dilaksanakan karena dalam pelaksanaannya hanya uji
coba terbatas saja. Teknik pengumpulan data melalui lembar validasi, lembar
observasi aktivitas siswa, lembar observasi aktivitas guru, tes, dan angket respon
siswa terhadap perangkat pembelajaran. Analisis data secara kuantitatif.
Perangkat pembelajaran dengan pendekatan kontekstual setting kooperatif
yang telah dikembangkan kemudian divalidasi oleh para ahli. Setelah divalidasi
dan direvisi sebanyak 2 kali, perangkat pembelajaran yang dihasilkan valid untuk
digunakan. Hasil uji coba menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran dengan
pendekatan kontekstual setting kooperatif efektif digunakan, ini dapat dilihat dari:
(1) skor rata-rata yang diperoleh siswa pada tes hasil belajar adalah 74,29 skor
ideal 100 standar deviasi 10,08, dimana 27 dari 31 siswa atau 87,10% memenuhi
ketuntasan individu yang menunjukkan bahwa ketuntasan klasikal tercapai; (2)
dengan menggunakan perangkat pembelajaran dengan pendekatan kontekstual
setting kooperatif, siswa menjadi lebih aktif dalam proses pembelajaran; (3) guru
dapat membimbing kelompok bekerja dan belajar, dan (4) siswa memberikan
respon positif terhadap perangkat pembelajaran yang digunakan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Ilmu Pengetahuan Alam, Sains, dan matematika > 510 Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Atik Rahman Atif, S.Sos
Date Deposited: 13 Jun 2023 06:57
Last Modified: 13 Jun 2023 06:57
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6616

Actions (login required)

View Item View Item