MEMINIMALKAN KESULITAN BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PEMBERIAN TUGAS KELOMPOK PADA SISWA KELAS XI IPS B MAN PALOPO

Sunita, Sunita (2013) MEMINIMALKAN KESULITAN BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PEMBERIAN TUGAS KELOMPOK PADA SISWA KELAS XI IPS B MAN PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of Sunita.pdf] Text
Sunita.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
SUNITA,. 2013. Meminimalkan Kesulitan Belajar Matematika Melalui
Pemberian Tugas Kelompok Pada Siswa Kelas XI IPS B MAN Palopo.
Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika Jurusan Tarbiyah.
Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Palopo. Pembimbing (I)
Drs. Hasbi, M.Ag Pembimbing (II) . Nursupiamin, S.Pd., M.Si.
Kata Kunci: Kesulitan Belajar, Pemberian Tugas Kelompok
Skripsi ini membahas tentang pemberian tugas kelompok dalam
meminimalkan kesulitas belajar Matematika siswa kelas XI IPS B MAN Palopo.
Tujuan penelitian tindakan kelas (PTK) ini adalah meminimalkan kesulitan belajar
matematika melalui penerapan metode kerja kelompok, khususnya pada pokok
bahasan fungsi.
Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini
adalah siswa kelas XI IPS B MAN Palopo dengan jumlah siswa 22 orang. Penelitian
ini dilaksanakan sebanyak 2 siklus, masing-masing siklus dilaksanakan sebanyak 3
kali pertemuan. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar,
lembar observasi, dan wawancara. Data hasil belajar yang dikumpul dianalisis
dengan menggunakan analisis kuantitatif, dan data hasil observasi dianalisis dengan
analisis kualitatif..
Dari hasil penelitian diperoleh bahwa nilai rata-rata sebelum dilakukan
tindakan sebesar 59,54. Setelah dilakukan tindakan yaitu pemberian tugas
kelompok, nilai rata-rata pada siklus I 64,09 dan pada siklus II menjadi 83,68.
Aktifitas siswa lebih baik dan lebih banyak berdiskusi dengan teman kelompoknya
tentang tugas yang diberikan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Ilmu Pengetahuan Alam, Sains, dan matematika > 510 Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Atik Rahman Atif, S.Sos
Date Deposited: 15 Jun 2023 07:01
Last Modified: 15 Jun 2023 07:01
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6669

Actions (login required)

View Item View Item