PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN KREATIVITAS PENDIDIK TERHADAP PENGETAHUAN PEMBELAJARAN FIQIH DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI KOTA PALOPO

AZZAHRA, AMALIA (2022) PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN KREATIVITAS PENDIDIK TERHADAP PENGETAHUAN PEMBELAJARAN FIQIH DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of SKRIPSI AMALIA AZZAHRA.pdf] Text
SKRIPSI AMALIA AZZAHRA.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK
Amalia Azzahra, 2022. “Pengaruh Motivasi e ajar dan Kreativitas Pendidik
Terhadap Pengetahuan Pembelajaran Fiqih Islam di Madrasah
Tsana iyah egeri Kota Pa opo”. Skripsi Program Studi Pendidikan
Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing oleh Munir Yusuf dan Muhammad Hajarul
Aswad.
Skripsi ini membahas tentang pengaruh motivasi belajar dan kreativitas
pendidik terhadap pengetahuan pembelajaran Fiqih di MTs Negeri Kota Palopo.
Penelitian ini bertujuan : 1). Untuk mengetahui pengaruh positif dan signifikan
antara motivasi belajar terhadap pengetahuan pembelajaran fiqih di MTs Negeri Kota
Palopo. 2). Untuk mengetahui pengaruh positf dan signifikan antara kreativitas
pendidik terhadap pengetahuan pembelajaran fiqih di MTs Negeri Kota Palopo. 3).
Untuk mengetahui pengaruh positif dan signifikan antara motivasi belajar dan
kreativitas peserta didik secara bersama-sama terhadap pengetahuan pembelajaran
fiqih di MTs Negeri Kota Palopo.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan survey.
Fokus pada pengungkapan untuk menguji teori-teori tertentu dengan cara meneliti
hubungan antara variabel. penelitian ini dilaksanakan di Madraasah Tsanawiyah
Negeri Kota PAlopo, populasinya adalah seluruh peserta didik kelas IX tahun ajaran
2021/2022 yang terdiri atas sembilan kelas dengan jumlah 284 peserta didik.
Penentuan sampel diambil 20% dari populasi yang berjumlah 56 peserta didik. Data
diperoleh melalui kuesioner, tes dan observasi. Teknik analisis data : uji validitas,
realibilitas, normalitas, linearitas, uji t dan uji f dengan bantuan Microsoft Exel 2019
dan SPSS for Windows.
Hasil penelitian :1). Tidak ada pengaruh positif dan signifikan motivasi
belajar terhadap pengetahuan pembelajaran fiqih di MTs Negeri Kota Palopo, dengan
nilai signifikansi t untuk motivasi belajar adalah 0,271 dan nilai tersebut lebih besar
dari 0,05 (0,271 > 0,05). 2). Terdapat pengaruh positif dan signifikan kreativitas
pendidik terhadap pengetahuan pembelajaran fiqih di MTs Negeri Kota Palopo
dengan nilai signifikansi t untuk variabel kreativitas pendidik adalah 0,006 dan nilai
tersebut lebih kecil dari pada 0,05 (0,006 < 0,05). 3). Terdapat pengaruh positif dan
signifikan motivasi belajar dan kreativitas pendidik secara bersama-sama terhadap
pengetahuan pembelajaran fiqih di MTs Negeri Kota Palopo, berdasarkan hasil
pengujian menunjukkan bahwa nilai signifikansi uji F diperoleh nilai 0,024 dengan
demikian nilai signifikansi yang diperoleh lebih kecil dari pada probabilitas yang
ditetapkan (0,024 < 0,05).
Kata Kunci: Motivasi Belajar, Kreativitas Pendidik, Pembelajaran Fiqih

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 15 Jun 2023 07:01
Last Modified: 15 Jun 2023 07:01
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6670

Actions (login required)

View Item View Item