DAMPAK PENGEMBANGAN LOKAWISATA DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN MASYARAKAT DESA RINDING ALLO KECAMATAN RONGKONG KABUPATEN LUWU UTARA

WAHYUNI, SRI (2023) DAMPAK PENGEMBANGAN LOKAWISATA DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN MASYARAKAT DESA RINDING ALLO KECAMATAN RONGKONG KABUPATEN LUWU UTARA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of Sri_Wahyuni.pdf] Text
Sri_Wahyuni.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Sri Wahyuni, (2023): Dampak Pengembangan Lokawisata Terhadap
Peningkatan Pendapatan Masyarakat Desa Rinding Allo
Kecamatan Rongkong Kabupaten Luwu Utara. Skripsi Program
Studi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh M. Ikhsan
Purnama.
Skripsi ini membahas tentang dampak pengembangan lokawisata terhadap
peningkatan pendapatan masyarakat desa Rinding Allo kecamatan rongkong
kabupaten luwu utara. Penelitian ini bertujuan untuk : Untuk menganalisis
Apakah dengan adanya pengembangan lokawisata di Desa Ridding Allo
Kecamatan Rongkong memberikan dampak terhadap peningkatan pendapatan
masyarakat yang berada disekitar objek wisata tersebut. Untuk menganalisis
apakah ada faktor yang mempengaruhi pengembangan lokawisata dalam
peningkatan pendapatan masyarakat di Desa Rinding Allo Kecamatan Rongkong
Kabupaten Luwu Utara.
Penelitian berlangsung selama 1 bulan . Data diperoleh melalui observasi,
wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya data yang diperoleh di analisis dengan
teknik reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Setelah melakukan
penelitian dengan judul Dampak Pengembangan Lokawisata Terhadap
Peningkatan Pendapatan Masyarakat Desa Rinding Allo Kecamatan Rongkong
Kabupaten Luwu Utara.
Maka penulis dapat menarik kesimpulan, pertama mengenai Potensi ekonomi
dengan mengoptimalisasikan daerah wisata dapat mampu meningkatkan potensi
pendapatan daerah dan juga negara. Dengan adanya lokawisata ini diharapkan
mampu mendatangkan dampak yang positif khususnya di sektor pendapatan dan
penyerapan tenaga kerja. Kedua pertumbuhan usaha lokawisata di Desa Rinding
Allo berdampak pada peningkatan pendapatan masyarakat, masyarakat yang
sebelumnya bekerja sebagai petani yang panen setiap 6 bulan sekali kini
membuka usaha seperti Agrowisata, menjual makanan, penenun kain Rongkong,
karyawan, dan kios yang dapat meningkatkan jumlah penghasilan yang diterima,
sehingga secara signifikan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat. Ketiga
pendapatan masyarakat di Desa Rinding Allo dapat meningkat setelah adanya
perkembangan lokawisata di kawasan Puncak Buntu Lemo, Saunk Violet, Padang
Indah, Ampolo dan salurante/kampong Tenun Rongkong di Desa Rinding Allo
Kecamatan Rongkong cukup membaik.
Kata Kunci : Dampak Pengembangan, Lokawisata, Peningkatan Perekonomian,
Desa Rinding Allo Kecamatan Rongkong

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 338.93-338. Perkembangan Ekonomi di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 27 Oct 2023 01:41
Last Modified: 27 Oct 2023 01:41
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/7308

Actions (login required)

View Item View Item