UPAYA GURU DALAM MEMBIMBING ANAK HIPERAKTIF (Studi Kasus Pada Anak Usia 5-6 Tahun Kelompok B di Taman Kanak-Kanak Umega Kota Palopo)

PERMATASARI, RATIH DEWI (2023) UPAYA GURU DALAM MEMBIMBING ANAK HIPERAKTIF (Studi Kasus Pada Anak Usia 5-6 Tahun Kelompok B di Taman Kanak-Kanak Umega Kota Palopo). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of Ratih Dewi Permatasari.pdf] Text
Ratih Dewi Permatasari.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Ratih Dewi Permatasari,2023.“Upaya Guru Dalam Membimbing Anak
Hiperaktif di Taman Kanak-Kanak (TK) Umega Kota Palopo‖
Skripsi, Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas
Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN)
Palopo. Dibimbing oleh Fatmaridah Sabani dan Subhan.
Tujuan skripsi ini yakni bagaimana kondisi anak hiperaktif di Taman
Kanak-kanak (TK) Umega Kota Palopo, upaya guru dalam membimbing anak
hiperaktif serta kendala dan solusi yang dihadapi guru dalam membimbing anak
hiperaktif.
Jenis penelitian ini adalah Penelitian Kualitatif dengan pendekatan Studi
Kasus. Sumber data penelitian ini adalah kepala sekolah dan Guru kelas di Taman
kanak-kanak (TK) Umega. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data
yang digunakan yaitu analisis data kualitatif mulai dari kondensasi data, penyajian
data, dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan temuan hasil penelitian dapat di simpulkan sebagai berikut:
kondisi perilaku anak hiperaktif di Taman kanak-kanak (TK) Umega Kota Palopo
yaitu Anak hiperaktif cenderung bosan ketika sedang belajar dan memiliki
aktivitas yang berlebihan tidak seperti anak normal lainnya, bahkan anak
hiperaktif sering mengganggu teman-temannya yang sedang belajar. Upaya yang
dilakukan guru dalam membimbing anak hiperaktif di Taman kanak-kanak (TK)
Umega adalah dengan cara menyampaikan ilmu pengetahuan sesuai dengan usia
dan kemampuan anak, memberikan perhatian khusus bagi anak yang sulit
berkonsentrasi atau susah diatur. Adapun Kendala yang dialami oleh guru dalam
membimbing anak hiperaktif di Taman kanak-kanak (TK) Umega adalah
melakukan program pelayanan untuk peserta didik dan program layanan khusus
untuk anak hiperaktif, selanjutnya yang kedua adalah dengan mengatur ruangan
kelas agar anak merasa nyaman dan tidak mudah bosan dan yang ketiga
memberikan media pembelajaran yang menyenangkan sesuai dengan kondisi anak
tersebut.
Kata Kunci: upaya guru, membimbing, anak hiperaktif

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Sekolah Islam
200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
200 Agama > 2X7.39598 Pendidikan Agama Islam di Indonesia
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 10 Nov 2023 01:05
Last Modified: 27 Dec 2023 05:58
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/7780

Actions (login required)

View Item View Item