Fitri, Aisyah Aulia (2025) PERLINDUNGAN HUKUM PENGGUNA JASA MAXIM SAAT TERJADI KECELAKAAN MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 8 TAHUN 1999 TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN. Diploma thesis, IAIN Palopo.
![[thumbnail of Skripsi AISYAH AULIA FITRI]](http://repository.iainpalopo.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI AISYAH AULIA FITRI (HES 20).pdf - Published Version
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini membahas tentang perlindungan hukum pengguna Maxim saat terjadi kecelakaan menururt Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen. Jenis penelitian yang digunakan merupakan penelitian empiris, dimana penelitian dengan adanya data-data lapangan sebagai sumber data utama. Lokasi penelitian berada di Kota Palopo. Data primer diperoleh melalui metode wawancara dan data sekunder diambil dari rujukan kepustakaan berupa buku-buku, hasil penelitian seperti jurnal, skripsi, dan sumber lain yang berkaitan dengan penelitian ini. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan
adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya perlindungan konsumen yang diberikan oleh Maxim dilakukan dengan memberikan perlindungan hukum, penyediaan informasi yang
transparan, kemudahan sistem pengaduan, serta prosedur penanganan kecelakaan yang jelas. Mekanisme penyelesaian sengketa antara pengguna jasa transportasi Maxim dan penyedia jasa adalah bahwa penyelesaian sengketa cenderung mengutamakan jalur di luar pengadilan melalui metode yang lebih praktis dan fleksibel seperti mediasi, negosiasi, konsiliasi, dan arbitrase. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen memberikan perlindungan hukum yang jelas bagi konsumen pengguna jasa ojek online Maxim dalam kasus kecelakaan. Bahwa penyedia layanan transportasi wajib memberikan kompensasi dan ganti rugi yang sesuai dengan kerugian yang dialami konsumen.
Kata Kunci: Perlindungan Hukum, Maxim, Konsumen, Palopo
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 340 Ilmu Hukum |
Divisions: | Fakultas Syariah > Program Studi S-1 Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mrs Vivi Novianty |
Date Deposited: | 02 Jul 2025 03:55 |
Last Modified: | 02 Jul 2025 03:55 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/10392 |