Rustam, Patigama (2025) STRATEGI PENGEMBANGAN PRODUKSI RUMPUT LAUT DAERAH PESISIR DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DESA BENTENG KECAMATAN MALANGKE. Diploma thesis, IAIN Palopo.

[thumbnail of Skripsi Patigama Rustam] Text (Skripsi Patigama Rustam)
SKRIPSI PATIGAMA RUSTAM (EKIS 20).pdf

Download (4MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Strategi Pengembangan Produksi Rumput Laut Daerah Pesisir Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Desa Benteng Kecamatan Malangke. Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui strategi pengembangan produksi rumput laut daerah pesisir Desa Benteng Kecamatan Malangke, untuk mengetahui efektivitas strategi pengembangan rumput laut daerah pesisir Desa Benteng. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan Pendekatan analisis SWOT. Penelitian ini dilakukan di Desa Benteng Kecamatan Malangke Kabupaten Luwu Utara. Teknik pengumpulan data terdiri dari observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan strategi pengembangan produksi rumput laut di daerah pesisir Desa Benteng dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di antaranya kawasan budidaya rumput laut yang baik, ketersediaan tenaga kerja dari anggota keluarga dan masyarakat, teknik budidaya yang sederhana dan mudah di laksanakan serta periode pemeliharaan yang singkat. beberapa efektivitas strategi pengembangan produksi rumput laut daerah pesisir dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat diantaranya yaitu berefek kepada pendidikan, pendapatan, serta jenis tempat tinggal masyarakat sekitar.

Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Rumput Laut, Kesejahteraan Masyarakat

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Dahniar Abdullah
Date Deposited: 14 Jul 2025 02:52
Last Modified: 14 Jul 2025 02:52
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/10604

Actions (login required)

View Item
View Item