Jaria, Nur Ainun (2025) KOMPETENSI MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DALAM PENGEMBANGAN SEKOLAH PENGGERAK DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 MANGKUTANA. Diploma thesis, IAIN Palopo.
![[thumbnail of Skripsi Ainun Jaria]](http://repository.iainpalopo.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI NUR AINUN JARIAH (MPI 20).pdf
Download (5MB)
Abstract
Skripsi ini membahas tentang Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah dalam Pengembangan Sekolah Penggerak di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Mangkutana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran sekolah penggerak, dan kompetensi manajerial kepala sekolah dalam pengembangan sekolah penggerak di SMP Negeri 1 Mangkutana. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan menggunakan pendekatan
penelitian kualitatif desktiptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan yaitu menggunakan analisis deskriptif dengan model analisis reduksi data interaktif dari Miles dan
Huberman terdiri dari atas reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Di SMP Negeri 1 Mangkutana telah diberlakukan program Sekolah Penggerak pada tahun 2022, diterapkan minimal di satu jenjang, yaitu 7 SMP Negeri 1Mangkutana. Ciri utamanya adalah
penggunaan kurikulum berbasis proyek, metode inovatif, serta kolaborasi dengan orang tua dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif dan aman, 2) Kompetensi manajerial kepala sekolah di SMP Negeri 1 Mangkutan , yang
meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengendalian yang efektif. Perencanaan yang melibatkan stakeholder dan penerapan kurikulum Merdeka Belajar serta pengembangan ekstrakurikuler menciptakan lingkungan
belajar kolaboratif. Meskipun tantangan penguasaan teknologi di kalangan guru senior, pelatihan rutin dan dukungan antar guru meningkatkan kemampuan mereka. Pengawasan kolaboratif memastikan disiplin siswa dan kelancaran program
meskipun kepala sekolah jarang terlibat langsung. Semua elemen sekolah berkontribusi untuk mencapai visi dan misi Sekolah Penggerak.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Atik Rahman Atif, S.Sos |
Date Deposited: | 15 Jul 2025 02:02 |
Last Modified: | 15 Jul 2025 02:18 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/10669 |