Muin, Hasyuni Kartika (2024) PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN, MENTALITAS,TEKNOLOGI, DAN INOVASI TERHADAP PERKEMBANGAN USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) DI KOTA PALOPO. Diploma thesis, IAIN Palopo.

[thumbnail of Skripsi HASYUNI KARTIKA MUIN] Text (Skripsi HASYUNI KARTIKA MUIN)
SKRIPSI HASYUNI KARTIKA MUIN (EKIS 20).pdf - Published Version

Download (11MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang pengaruh tingkat pendidikan, mentalitas, teknologi, dan inovasi terhadap perkembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Palopo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara parsial dan simultan pengaruh variabel tingkat pendidikan, mentalitas, teknologi, dan inovasi terhadap variabel perkembangan UMKM. Menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan survei dan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Populasinya adalah para pelaku UMKM di Kota Palopo dengan jumlah 15.759 orang. Lalu dilakukan pengambilan sampel dengan non-probability
sampling yang menggunakan rumus slovin sehingga jumlah responden yang digunakan adalah sebesar 100 pelaku UMKM. Kemudian dalam pengelolaan data penelitian ini menggunakan aplikasi IBM SPSS Versi 20. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial, tingkat pendidikan berpengaruh signifikan
dengan hubungan positif terhadap perkembangan UMKM, yang berarti bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan pelaku usaha, semakin baik pula perkembangan UMKM yang dicapai. Lalu mentalitas juga memiliki pengaruh yang sangat signifikan dengan hubungan positif terhadap perkembangan UMKM,menandakan bahwa semakin tinggi semangat kewirausahaan pelaku UMKM
semakin besar pula potensi kemajuan UMKM. Kemudian teknologi serta inovasi juga terbukti memberikan kontribusi yang signifikan, dengan hubungan positif di mana peningkatan dalam kedua variabel ini mendukung pertumbuhan,perkembangan, dan daya saing UMKM. Secara simultan, variabel tingkat pendidikan, mentalitas, teknologi, dan inovasi, memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perkembangan UMKM yang menunjukkan bahwa keempat variabel tersebut secara bersama - sama memainkan peran penting dalam mendorong kemajuan UMKM.
Kata Kunci : Inovasi, Mentalitas, Teknologi, Tingkat, Pendidikan, UMKM

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs Vivi Novianty
Date Deposited: 17 Jul 2025 23:59
Last Modified: 17 Jul 2025 23:59
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/10782

Actions (login required)

View Item
View Item