UNSPECIFIED (2025) EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PERATURAN DESA NOMOR 1 TAHUN 2022 TENTANG TATANAN ADAT DI DESA TANDUNG KECAMATAN SABBANG KABUPATEN LUWU UTARA. Diploma thesis, Universitas Islam Negri Palopo.
2103020088 NURUL HUSNA.pdf
Download (2MB)
Abstract
Skripsi ini membahas efektivitas pelaksanaan Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2022 tentang Tatanan Adat di Desa Tandung, sebagai bentuk penguatan peran hukum adat dalam tata kelola masyarakat desa. Peraturan ini lahir sebagai respons atas kebutuhan untuk melestarikan nilai-nilai adat di tengah arus modernisasi serta untuk menjaga harmoni sosial berbasis tradisi yang telah mengakar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur sejauh mana peraturan tersebut berhasil diterapkan serta mengidentifikasi kendala yang dihadapi dalam pelaksanaannya. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan yuridissosiologis dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data diperoleh dari aparat desa, tokoh adat, serta masyarakat sebagai pelaku langsung dalam penerapan peraturan adat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2022 telah berjalan cukup efektif dalam menjaga keberlangsungan adat istiadat, meskipun masih terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaannya seperti kurangnya pemahaman masyarakat terhadap isi peraturan, kurangnya partisipasi masyarakat dalam pengambilan keputusan, serta minimnya sosialisasi dan edukasi mengenai peraturan tersebut. Oleh karena itu, diperlukan penguatan sinergi antara tokoh adat dan pemerintah desa, serta edukasi yang berkelanjutan untuk menjaga keberlangsungan hukum adat di tengah perkembangan zaman.
Kata Kunci : Efektivitas, Peraturan Desa, Tatanan Adat, Hukum Adat, Desa Tandung
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | 300 Ilmu sosial > 303.37 Norma Sosial |
| Divisions: | Fakultas Syariah > Program Studi S-1 Hukum Tata Negara |
| Depositing User: | Dahniar Abdullah |
| Date Deposited: | 24 Oct 2025 01:55 |
| Last Modified: | 24 Oct 2025 01:55 |
| URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/11685 |
