RAMADHANI. MJ, SAKINAH and Bakri, Adzan Noor (2021) PENGARUH PENGETAHUAN TERHADAP PERILAKU NASABAH PADA BANK SYARIAH (STUDI KASUS MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM). Other thesis, Institut agama islam Negeri (IAIN Palopo).
Text
SAKINAH RAMADHANI. MJ.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
Sakinah Ramadhani., 2021. “Pengaruh Pengetahuan Terhadap Perilaku
Nasabah pada Bank Syariah (Studi Kasus Mahasiswa Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Islam Iain Palopo)”. Skripsi Studi Perbankan
Syariah Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Institute Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing Oleh Muhammad Ruslan Abdullah Dan
Adzan Noor Bakri.
Skripsi ini membahas tentang Pengaruh Pengetahuan Terhadap Perilaku Nasabah
Pada Bank Syariah dengan (Studi Kasus Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Islam) penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pengetahuan berpengaruh
terhadap perilaku nasabah pada Bank Syariah. Dalam penelitian ini penulis
menggunakan metode pendekatan kuantitatif oleh karena itu data yang diperoleh
nantinya akan berupa angka. Dari angka yang diperoleh akan dianalisis lebih lanjut
dalam analisis data. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini
adalah regresi linear sederhana dengan menggunakan SPSS versi 20. Dimana
populasinya adalah seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN
Palopo angkatan 2016-2018 yang terdiri dari 1.713 mahasiswa. Pengambilan sampel
pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik Simple Random
Sampling (teknik acak sederhana) dengan menggunakan rumus Slovin. Berdasarkan
rumus Slovin yang digunakan jumlah sampel yang di dapatkan dalam penelitian ini
dari jurusan Ekonomi Syariah sebanyak 256 mahasiswa, Perbankan Syariah
sebanyak 253 mahasiswa dan jurusan Manajemen Bisnis Syariah sebanyak 175
mahasiswa dengan total jumlah sampel sebanyak 684 responden dari semua jurusan.
Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pengetahuan (X)
berpengaruh terhadap variabel Perilaku (Y). hal ini dapat dilihat dari hasil analisis
parsial (uji T) terlihat bahwa variabel pengetahuan nilai signifikannya sebesar 0,000
lebih kecil dari 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa pada penelitian ini variabel
tingkat pengetahuan berpengaruh terhadap perilaku nasabah pada Bank Syariah.
Kata Kunci: Pengetahuan, Perilaku, Bank Syariah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 332.1 Bank, Perbankan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | Harding Sulu |
Date Deposited: | 13 Oct 2022 00:22 |
Last Modified: | 13 Oct 2022 00:33 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/4739 |
Actions (login required)
View Item |