EKSISTENSI USAHA MIKRO KECIL MENENGAH DAPUR KUE GAMBUNG PADA MASA PANDEMI DI KECAMATAN SULI KABUPATEN LUWU

Winalda, Resky (2022) EKSISTENSI USAHA MIKRO KECIL MENENGAH DAPUR KUE GAMBUNG PADA MASA PANDEMI DI KECAMATAN SULI KABUPATEN LUWU. Other thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI PALOPO.

[thumbnail of skripsi reskywinalda.pdf] Text
skripsi reskywinalda.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Resky Winalda, 2021.“Eksistensi Usaha Mikro Kecil Menengah Dapur Kue
Gambung pada Masa Pandemi di Kecamatan Suli Kabupaten
Luwu”. Skripsi Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri
Palopo. Dibimbing oleh Hj. Ramlah M. dan Fasiha Kamal.
Skripsi ini membahas tentang UMKM Dapur Kue Gambung menggunakan
analisis SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat) dengan memperhatikan
peluang pasar, menganalisis keunggulan, dan mempersiapkan mental untuk
menarik minat konsumen. Menganalisis perbedaan Dapur kue Gambung sebelum
dan di masa pandemi di Kecamatan Suli Kabupaten Luwu. Tujuan penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui strategi usaha mikro kecil menengah Dapur Kue
Gambung di Kelurahan Suli Kabupaten Luwu, dan menguraikan keberadaan
Dapur Kue Gambung pada masa pandemi covid-19. Metode penelitian yang
digunakan yaitu kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan
yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan
menggunakan metode analisis SWOT. Hasil penelitian dengan menggunakan
analisis SWOT yang ada pada toko Dapur Kue Gambung penerapan strategi pada
perusahaan tersebut menggunakan Growth Oriented Strategy. Hal ini
dikarenakan, pada diagram cartesius analisis SWOT ditunjukkan bahwa nilai total
skor tertinggi berada pada kuadran pertama dimana kuadran tersebut merupakan
situasi yang sangat menguntungkan. Toko Dapur Kue gambung memiliki banyak
peluang dan kekuatan sehingga dapat merebut dan memanfaatkan peluang yang
ada sekaligus meminimalkan kelemahan serta mengatasi berbagai ancaman agar
dapat mempertahankan eksitensinya pada masa pandemi. Adapun Strategi yang di
gunakan yaitu Strategi SO (Strength-Opportunity), Strategi ST (Strength-Threat),
Strategi WO (Weakness-Opportunity), Strategi WT (Weakness-Threat).
Kata Kunci : Eksistensi, UMKM, Dapur Kue Gambung, Masa Pandemi

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 338.93-338. Perkembangan Ekonomi di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 13 Oct 2022 01:06
Last Modified: 13 Oct 2022 01:06
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/4742

Actions (login required)

View Item View Item