PENGARUH MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA GURU DI SMA NEGERI 1 POREHU KABUPATEN KOLAKA UTARA

MUSDALIFA, NURUL (2022) PENGARUH MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA GURU DI SMA NEGERI 1 POREHU KABUPATEN KOLAKA UTARA. Other thesis, Institut agama islam Negeri (IAIN Palopo).

[thumbnail of NURUL MUSDALIFA.pdf] Text
NURUL MUSDALIFA.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Nurul Musdalifa, 2022 “Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Guru di SMA Negeri 1 Porehu Kabupaten Kolaka Utara”. Skripsi Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Nursaeni dan Lilis Suryani.
Skripsi ini membahas tentang pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja guru di SMA Negeri 1 Porehu Kabupaten Kolaka Utara. Adapun masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja guru di SMA Negeri 1 Porehu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja guru di SMA Negeri 1 Porehu Kabupaten Kolaka Utara.
Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode ex post facto dan analisis statistik yang digunakan adalah regresi liniear sederhana. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah guru SMA Negeri 1 Porehu Kabupaten Kolaka Utara dengan teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh.
Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh yang signifikan antara variabel motivasi kerja dengan kinerja guru di SMA Negeri 1 Porehu Kabupaten Kolaka Utara dengan nilai signifikasi sebesar 0.000<0.05 dan nilai sebesar 7.282> 2.032, sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel motivasi kerja (X) berpengaruh terhadap variabel kinerja guru (Y). Artinya semakin besar motivasi yang diberi, akan berpengaruh terhadap kinerja guru. Begitupun sebaliknya, semakin besar kinerja guru yang dihasilkan, hal tersebut erat kaitannya dengan motivasi yang diberikan.
Kata Kunci: Motivasi Kerja, Kinerja Guru

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 371.1 Guru, Tenaga Pendidik, Tenaga Pengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 28 Oct 2022 06:57
Last Modified: 28 Oct 2022 06:57
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/4798

Actions (login required)

View Item View Item