PEMIKIRAN M.QURAISH SHIHAB TENTANG TABAYYUN DALAM Q.S SURAH AL-HUJURAT AYAT 6 PADA KITAB TAFSIR AL-MISBAH

Jabir, Riskal (2022) PEMIKIRAN M.QURAISH SHIHAB TENTANG TABAYYUN DALAM Q.S SURAH AL-HUJURAT AYAT 6 PADA KITAB TAFSIR AL-MISBAH. Other thesis, Institut agama islam Negeri (IAIN Palopo).

[thumbnail of RISKAL JABIR.pdf] Text
RISKAL JABIR.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Riskal Jabir, 2021, Pemikiran M.Quraish Shihab tentang Tabayyun dalam Q.S Surah Al-Hujurat Ayat 6 pada Kitab Tafsir Al-Misbah, Skripsi Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah. Pembimbing : Efendi P dan Hamdani Taha
Skripsi ini membahas tentang penafsiran M. Quraish Shihab tentang Tabayyun dalam Qs. al-Hujurat ayat 6 yang berisikan pesan-pesan moral, adab-adab dan aturan kehidupan bermasyarakat. selain mengandung adab-adab interaksi dengan Rasulullah ayat ini juga mengandung instruksi kepada kaum muslimin untuk tidak terpaku terhadap humor dan isu yang belum diketahui dan diteliti kebenarannya. Dalam pengambilan data penulis menggunakan pendekatan kualitatif. kemudian melakukan penafsiran M.Quraish Shihab dengan menggunakan library research atau kajian kepustakaan penggunaan metode Tahlili yang menggunakan jenis penafsiran Bil ma'tsur dan Bil ra'yi. Metode Tahlili ini merupakan metode yang cukup dikenal dikenal dikalangan para mufassir dalam melakukan analisis penafsiran. Sehingga dengan demikian dalam penelitian ini diserukan kepada kaum muslimin menghindari gunjing atau ghibah. berkata-kata tidak senonoh tentang orang mencari-cari aib orang lain serta tidak bersangka buruk lantaran sebagian sangka buruk adalah dosa. berdasarkan penelusuran kitab tafsir Al Misbah ditemukan pendapat bahwa dalam meneliti berita cukup perintah yang penting saja dan akurat sehingga tidak ada ada prasangka dan kecurigaan- kecurigaan yang tidak perlu. Sehingga dalam hal ini peneliti mengemukakan penjelasan tentang klarifikasi berita dan juga memberikan langkah-langkah yang cukup efektif dalam menanggapi suatu berita yang ada dan juga tidak terlalu mempercayai apa-apa yang disampaikan oleh orang-orang yang fasik terhadap suatu berita dan penulis berharap dengan mengemukakan penelitian ini bisa menjadi acuan dan rujukan bagi orang-orang yang akan melakukan proses Tabayyun dan juga hal-hal yang mebahayakan lainnya.
Kata Kunci : Qs. Al-Hujurat ayat 6, Tafsir Al-Misbah, Tabayyun.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X1 Al-Qur'an (Al Qur'an, Alquran, Quran) dan Ilmu yang Berkaitan
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi S-1 Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 03 Nov 2022 01:48
Last Modified: 03 Nov 2022 01:48
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/4839

Actions (login required)

View Item View Item