STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA RUMAH MAKAN MAS UNTUNG MALILI KAB. LUWU TIMUR

Pratiwi, Dinarni (2022) STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA RUMAH MAKAN MAS UNTUNG MALILI KAB. LUWU TIMUR. Other thesis, IAIN Palopo.

[thumbnail of SKRIPSI DINARNI PRATIWI.PDF] Text
SKRIPSI DINARNI PRATIWI.PDF

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Dinarni Pratiwi, 2022“Strategi Pengembangan Usaha Rumah Makan Mas Untung
Malili” Skripsi Program Studi Manajemen Bisnis Syariah
Fakultas Ekonomi Bisnis Dan Islam Institut Agama Islam
Negeri (IAIN) Palopo. Dibimbing oleh Nurfadillah
Skripsi ini membahasa tentang strategi pengembangan usaha rumah makan mas untung
Malili, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi pengembangan
usaha rumah makan mas untung. Untuk menjawab persoalan tersebut, maka penulis
menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif ialah suatu analisa data yang bersifat
penjelasan dan informasi data yang akan dikaitkan dengan teori-teori dan konsep yang
akan dibahas dalam penelitian kualitatif dan memberikan kesimpulan dari penelitian ini.
Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan
dokumentasi, sumber data yang digunakan ialah data primer dan sekunder, selanjutnya
analisis data yang terdiri dari pengumpulan data, penyajian data dan penarikan
kesimpulan. Rumah makan mas untung Malili menggunakan konsep strategi
pengembangan melalui analisis SWOT dengan penerapan ini dapat menarik sebagian
besar masyarakat yang ada di Malili atau masyarakat diluar malili agara dapat
berbelanja di rumah makan mas untung. Minat beli konsumen terhadap rumah makan
mas untung dipengaruhi oleh beberapa alasan seperti, konsumen yang lebih
memperhatikan kualitas produk dan citra rasa yang dijual, harga yang ditawarkan
terjangkau,tempat yang strategis dan nyaman serta pelayanan yang baik diberikan di
Rumah Makan Mas Untung Malili sehingga konsumen tidak bosan untuk berbelanja di
rumah makan mas untung. Dari hasil penelitian dapat ditinjau dari penerapan strategi
pengembangan melalui analisis SWOT dimana kekuatan pada rumah makan mas
untung sangat kuat dan peluang dalam pengembangan usaha sangat besar dilahat dari
hasil analisis SWOT.
Kata Kunci: Pengembangan Usaha, Straregi, SWOT.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 338.93-338. Perkembangan Ekonomi di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 24 Nov 2022 00:12
Last Modified: 24 Nov 2022 00:12
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/4920

Actions (login required)

View Item View Item