PENERAPAN STRATEGI PENGELOLAAN KELAS DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA DI MADRASAH ALIYAH NEGERI PALOPO

HERIA, HERIA (2022) PENERAPAN STRATEGI PENGELOLAAN KELAS DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA DI MADRASAH ALIYAH NEGERI PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of HERIA.pdf] Text
HERIA.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Heria, 2022, “penerapan strategi pengelolaan kelas dalam meningkatkan minat
belajar siswa di Madrasah Aiyah Negeri Palopo” Institut Agama
Islam Negeri (IAIN) Palopo.Pembimbing (I) Nasaruddin dan
pembimbing (II) Mawardi.
Skripsi ini mengkaji tentang “penerapan strategi pengelolaan kelas dalam
meningkatkan minat belajar siswa di Madrasah Aliyah Negeri Palopo”. Adapun
yang menjadi pembahasan dalam skripsi ini yaitu untuk mengetahui penerapan
strategi pengelolaan kelas yang dilakukan guru di Madrasah Aliyah Negeri Palopo
sebagai upaya meningkatkan minat belajar siswa dan untuk mengetahui faktor�faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat bagi guru dalam
pengelolaan kelas untuk meningkatkan minat belajar siswa di Madrasah Aliyah
Negeri Palopo. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian
deskriftif kualitatif, yaitu memberikan gambaran secara lebih rinci terhadap objek
penelitian yang bersumber dari data primer dan sekunder.Data primer dari
penelitian ini berjumlah 2 subjek terdiri dari guru dan siswa.Teknik pengumpulan
data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi.Instrumen
dalam penelitian ini menggunakan wawancara berupa pedoman yang terdiri dari
beberapa pertanyaan.Pemeriksahan keabsahan data dilakukan dengan
menggunakan tringualasi diantaranya tringualasi sumber data selain itu data
verifikasi melalui uji validasi data.Hasil penelitian ini mengemukakan bahwa
Penerapan strategi pengelolaan kelas dalam meningkatkan minat belajar siswa di
Madrasah Aliyah Negeri Palopo sudah di terapkan cukup baik dengan
menggunakan strategi pengeloalaan kelas sebelum memulai pelajaran selalu
menata kelas terdahulu, siswa diberikan prites dari awal, diberikan permasalahan
kemudian siswa pecahkan permasalahan tersebut, memberikan motivasi dan
semangat.Faktor-faktor yang menjadi pendukung dan penghambat bagi guru
dalam pengelolaan kelas untuk meningkatkan minat belajar siswa di Madrasah
Aliyah Negeri Palopo, faktor utama pendukung pengelolaan kelas ialah faktor
sarana prasarana, guru, siswa dan faktor keluarga dan faktor penghambatnya
seperti sarana prasaran.
Kata kunci: Penerapan strategi pengelolaan kelas, Minat belajar siswa

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 20 Dec 2022 01:08
Last Modified: 20 Dec 2022 01:08
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5009

Actions (login required)

View Item View Item