ANDINI, SARTIKA (2022) STRATEGI PEMASARAN PRODUK PEMBIAYAAN PENSIUN DALAM MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH DI BSI KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Text
SARTIKA ANDINI.pdf Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK
Sartika Andini, 2022, “Strategi Pemasaran Produk Pembiayaan Pensiun dalam
Meningkatkan Jumlah Nasabah di BSI Kota Palopo” Skripsi Studi
Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut
Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Muzayyanah Jabani,
dan Adzan Noor Bakri.
Skripsi ini membahas tentang strategi pemasaran produk pembiayaan
pensiun dalam meningkatkan jumlah nasabah di BSI Kota Palopo. Tujuan
penelitian ini yaitu 1) untuk mengetahui bagaimana strategi pemasaran produk
pembiayaan pensiun dalam meningkatkan jumlah nasabah di BSI Kota Palopo, 2)
untuk mengetahui efektivitas strategi pemasaran produk pembiayaan pensiunan
BSI Palopo.
Penelitian ini menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif. Data
yang diperoleh melalui dua sumber, yaitu data primer dan data sekunder. Data
primer diperoleh dengan wawancara langsung dengan pihak Bank Syariah
Indonesia Palopo dan beberapa staf Bank Syariah Indonesia Palopo. Sedangkan
data sekunder diperoleh dari sumber lain yang berkaitan dengan penelitian, data
ini diperoleh dari buku maupun sumber lainnya. Selanjutnya, teknik analisis data
dalam penelitian ini yaitu Analisis SWOT.
Berdasarkan hasil analisis SWOT di peroleh hasil penelitian yaitu posisi
perusahaan berfokus pada SO (Strength-Opprtunities), yang merupakan suatu
situasi yang menguntungkan karena memiliki kekuatan dan peluang sehingga
dapat memanfaatkan kesempatan yang ada, sehingga strategi yang tepat untuk
diterapkan oleh BSI Kota Palopo (Growth Oriental Strategi) merupakan strategi
yang menggunakan kualitas pelayanan dan mempertahankan kualitas produk
untuk mengatasi masalah yang telah diidentifikasi dengan cara diservikasi
strategi. Dengan begitu strategi tersebut sangat mempengaruhi meningkatnya
jumlah nasabah BSI Palopo.
Kata Kunci: Bank Syariah Indonesia, Opportuties, Pembiayaan Pensiun,
Strengths, Threats, Weaknesses.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 332.1 Bank, Perbankan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | Harding Sulu |
Date Deposited: | 27 Jan 2023 02:04 |
Last Modified: | 27 Jan 2023 02:04 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5156 |
Actions (login required)
View Item |