MANAJEMEN PELAYANAN DAN PENDANAAN CALON JAMAAH HAJI DI KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PALOPO

YUYUNG, YUYUNG (2022) MANAJEMEN PELAYANAN DAN PENDANAAN CALON JAMAAH HAJI DI KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of YUYUNG.pdf] Text
YUYUNG.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Yuyung.,2021.“Manajemen Pelayanan Calon dan Pendanaan Jamaah Haji Di
Kantor Kementerian Agama Kota Palopo” Skripsi Program Studi
Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut,
Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing Oleh Bapak Takdir dan
Bapak Zaenuddin.
Skripsi ini membahas tentang Manajemen Pelayanan Calon dan
Pendanaan Jamaah Haji di Kantor Agama Kota Palopo. Penelitian ini bertujuan :
untuk mengetahui bagaimana manajemen pelayanan dan pendanaan calon jamaah
haji di Kementerian Kota Palopo serta mengetahui Faktor-faktor pendukung dan
penghambat pada saat melakukuan pelayanan kepada jamaah haji di Kementerian
Agama Palopo.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode
deskriptif.Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data yaitu dengan
melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan proses
manajemen pelayanan jamaah haji Kantor Kementerian Agama Kota Palopo
terlaksana dengan baik, berdasarkan hasil wawancara dengan beberapa jamaah
haji tahun 2018/2019 bahwa semua mengatakan pelayanan yang diberikan Kantor
Kementerian Agama Kota Palopo sudah sesuai dengan yang diharapkan dan
jamaah merasa puas dengan pelayanannya yang sangat tersruktur dari proses
perencanaan hingga pengawasan yang diberikan. Hal tersebut dipengaruhi
beberapa faktor pendukung pelayanan yang diberikan salah satunya yaitu sumber
dana yang sudah tersedia dari anggaran pusat. Tetapi masih terdapat beberapa
faktor penghambat pelayanan salah satunya yaitu adanya covid-19 juga menjadi
salah satu faktor penghambat pelayanan.
Kata Kunci : Manajemen, Pelayanan, Pendanaan Haji

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 332.1 Bank, Perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 07 Feb 2023 00:23
Last Modified: 07 Feb 2023 00:23
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5214

Actions (login required)

View Item View Item