HANDAYANI, FITRI (2022) ANALISIS LEVEL BERPIKIR SISWA BERDASARKAN TAKSONOMI SOLO DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PADA MATERI SOAL CERITA SPLDV DI SMP NEGERI 1 TOMONI. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Text
FITRI HANDAYANI.pdf Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK
Fitri Handayani, 2022, “Analisis Level Berpikir Siswa Berdasarkan Taksonomi
SOLO Ditinjau dari Gaya Belajar pada Materi Soal Cerita SPLDV
di SMP Negeri 1 Tomoni”. Skripsi Program Studi Pendidikan
Matematika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama
Islam Negeri (IAIN) Palopo. Dibimbing oleh Alia Lestari dan Sitti
Zuhaerah Thalhah.
Skripsi ini membahas tentang analisis level berpikir siswa dalam
menyelesaikan soal cerita matematika berdasarkan Taksonomi SOLO di SMP
Negeri 1 Tomoni. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui level berpikir siswa
berdasarkan taksonomi SOLO dalam menyelesaikan soal cerita mata pelajaran
matematika ditinjau dari gaya belajar VAK.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan
deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket gaya belajar
VAK, tes, dan wawancara. Subjek penelitian ini adalah 3 orang siswa kelas
VIII.2. Teknik analisis data dilakukan dengan tahapan reduksi data, penyajian
data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan siswa dalam
menyelesaikan soal matematika berdasarkan Taksonomi SOLO dengan gaya
belajar visual, auditorial, dan kinestetik memiliki kemampuan menyelesaikan soal
berbeda-beda. Dari indikator level berpikir Taksonomi SOLO siswa dengan gaya
belajar visual mencapai level 1 yaitu unistruktural, siswa dengan gaya belajar
auditorial dapat mencapai level 2 yaitu multistruktural, sedangkan siswa dengan
gaya belajar kinestetik dapat mencapai pada level 3 yaitu relasional.
Kata Kunci: Level Berpikir Taksonomi SOLO, Gaya Belajar VAK, SPLDV
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 500 Ilmu Pengetahuan Alam, Sains, dan matematika > 510 Matematika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Harding Sulu |
Date Deposited: | 02 Mar 2023 01:55 |
Last Modified: | 02 Mar 2023 01:55 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5605 |
Actions (login required)
View Item |