MANAJEMEN PENERIMAAN SANTRI BARU DI SMA PESANTREN DATOK SULAIMAN BAGIAN PUTRI PALOPO

ABIDAH, SYAHWANATUL (2022) MANAJEMEN PENERIMAAN SANTRI BARU DI SMA PESANTREN DATOK SULAIMAN BAGIAN PUTRI PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of SYAHWANATUL ABIDAH.pdf] Text
SYAHWANATUL ABIDAH.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Syahwanatul Abidah, 2022.“ Manajemen Penerimaan Santri Baru di SMA
Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo”. Skripsi
Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas
Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing oleh Nursaeni dan Tasdin
Tahrim. Penelitian ini mengkaji tentang Manajemen Penerimaan Santri Baru di
SMA Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo. Penelitian ini bertujuan:
Untuk mengetahui seperti apa perencanaan penerimaan santri baru di SMA
Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo; Untuk mengetahui pelaksanaan
penerimaan santri baru di SMA Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo;
Untuk mengetahui apa saja faktor penghambat dalam proses pelaksanaan
penerimaan santri baru di SMA Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis
penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Subjek pada penelitian ini adalah Pimpinan Pondok
Pesantren Modern Datok Sulaiman bagian Putri Palopo, Kepala Sekolah SMA
Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo, Ketua Panitia Penerimaan Santri
Baru, dan Santri Baru.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Perencanaan penerimaan santri
baru di SMA Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo dalam menyusun
program perencanaan kegiatan yang diawali dengan mengadakan rapat untuk
membentuk panitia penerimaan santri baru, kemudian merancang tahapan proses
pelaksanaan penerimaan santri baru serta mempersiapkan komponen-komponen
yang diperlukan seperti, brosur, spanduk, map, formulir pendaftaran, kartu
pendaftaran santri baru, dan buku pengembalian formulir. 2) Pelaksanaan
penerimaan santri baru di SMA Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo
dilakukan secara bertahap mulai dari pendaftaran santri baru, kemudian tes
seleksi, menyelesaikan administrasi pembayaran, melakukan pendaftaran ulang,
pengelompokan santri dan penyelenggaraan kegiatan orientasi penerimaan santri
baru, sehingga kegiatan dapat berlangsung secara efektif dan efisien. 3) Faktor
penghambat dalam proses pelaksanaan penerimaan santri baru yang berada di
SMA Pesantren Datok Sulaiman bagian Putri Palopo yaitu karena kurangnya
pemahaman orang tua calon santri baru terhadap penyampaian yang diberikan
oleh panitia yang menyebabkan dokumen yang menjadi persyaratan pendaftaran
tidak terpenuhi dan jarak tempat tinggal orang tua calon santri baru sangatlah jauh
sehingga menghambat proses penginputan data, akan tetapi panitia memberikan
solusi agar dokumen dikirim melalui media yang ada.
Kata Kunci : Manajemen, Penerimaan Santri Baru

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 03 Mar 2023 08:28
Last Modified: 03 Mar 2023 08:28
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5650

Actions (login required)

View Item View Item