WULANSARI, RISKA (2023) MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DALAM PENINGKATAN MUTU PEMBELAJARAN DI SMP DATOK SULAIMAN BAGIAN PUTRI PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Text
BEBAS PUSTAKA RISKA.pdf Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK
Riska Wulansari, 2023. “Manajerial Kepala Sekolah Dalam Peningkatan Mutu
Pembelajaran di SMP Datok Sulaiman Bagian Putri
Palopo”. Skripsi Program Studi Manajemen
Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu
Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Dibimbing Oleh Nurdin K. dan Firman.
Skripsi ini bertujuan: Untuk mengetahui gambaran mutu pembelajaran di
SMP Datok Sulaiman Bagian Putri Palopo, bentuk manajerial kepala sekolah
dalam peningkatan mutu pembelajaran di SMP Datok Sulaiman Bagian Putri
Palopo, serta kendala dalam peningkatan mutu pembelajaran di SMP Datok
Sulaiman Bagian Putri Palopo.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik
pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi.
Subjek penelitian yaitu kepala sekolah, wakil kepala sekolah bagian kurikulum,
dan guru. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Mutu pembelajaran di SMP Datok
Sulaiman Bagian Putri Palopo dapat dilihat dari input, proses dan output
pendidikan. Adapun peningkatan mutu pembelajaran di SMP Datok Sulaiman
Bagian Putri Palopo dapat dilihat dari penilaian hasil belajar siswa yang
menunjukkan bahwa nilai belajar siswa dapat dikategorikan baik, namun apabila
dirata-ratakan nilai tersebut belum mencapai kategori nilai amat baik. Oleh karena
itu, mutu pembelajaran siswa perlu ditingkatkan lagi agar dapat mencapai kategori
amat baik; 2) Bentuk manajerial kepala sekolah dalam peningkatan mutu
pembelajaran di SMP Datok Sulaiman Bagian Putri Palopo yaitu dimulai dengan
pengorganisasian, kemudian melakukan pengarahan terhadap guru, melakukan
analisis terhadap permasalahan yang terjadi di sekolah, serta meningkatkan
kerjasama yang efektif dan mengimplementasikan IT dalam Pembelajaran; 3)
Kendala yang dihadapi kepala sekolah dalam peningkatan mutu pembelajaran di
SMP Datok Sulaiman Bagian Putri Palopo yaitu beberapa guru dan siswa kurang
disiplin, masih terdapat beberapa hal yang perlu diperbaiki seperti mengadakan
workshop tentang bagaimana menggunakan IT agar semua guru bisa memahami
penggunaan IT, suasana belajar kurang kondusif, orang tua siswa acuh dan banyak
yang memilih jalur hukum dalam menyelesaikan masalah.
Kata kunci: Manajerial Kepala Sekolah, Mutu Pembelajaran
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.07 Pendidikan dan Riset Penelitian Manajemen |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Muh. Afandhy Amir |
Date Deposited: | 06 Mar 2023 00:47 |
Last Modified: | 06 Mar 2023 00:47 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5655 |
Actions (login required)
View Item |