MANAJEMEN RISIKO PEMBIAYAAN MURABAHAH PADA PERBANKAN SYARIAH SELAMA PANDEMI COVID-19 (Studi kasus Bank Muamalat KCP Palopo)

ALI, LINDA A (2023) MANAJEMEN RISIKO PEMBIAYAAN MURABAHAH PADA PERBANKAN SYARIAH SELAMA PANDEMI COVID-19 (Studi kasus Bank Muamalat KCP Palopo). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of LINDA A. ALI.pdf] Text
LINDA A. ALI.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Linda A. Ali, 2023. “Manajemen Risiko Pembiayaan Murabahah pada
Perbankan Syariah Selama Pandemi covid-19 (Studi kasus Bank
Muamalat KCP Palopo).Skripsi Program Studi Perbankan Syariah
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri
Palopo. Dibimbing oleh Arzalsyah
Skripsi ini membahas tentang Manajemen Risiko Pembiayaan Murabahah
pada Perbankan Syariah Selama Pandemi Covid-19 (Studi kasus Bank Muamalat
KCP Palopo). Permasalahan penelitian ini yaitu Risiko-risiko apa sajakah yang
muncul pada pembiayaan murabahah pada Bank Muamalat KCP Palopo,
Bagaimana Manajemen risiko pembiayaan murabahah pada Bank Muamalat KCP
Palopo Selama pandemi covid-19, dan Bagaimana cara penanganan risiko
pembiayaan pada Bank Muamalat KCP Palopo. Adapun tujuan penelitian ini yaitu
untuk mengetahui manajemen risiko pembiayaan murabahah pada Bank
Muamalat KCP Palopo, dan untuk mengetahui risiko-risiko yang muncul dari
pembiayaan murabahah pada Bank Muamalat KCP Palopo.
Jenis Penelitian ini yaitu penelitian kualitatif deskriptif, penelitian ini
berlokasi di Bank Muamalat KCP Palopo pada tanggal 20 September 2022 sampai
dengan 20 Oktober 2022, menggunakan sumber data primer dan sumber data
sekunder. Menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara,
dan dokumentasi. Menggunakan teknik analisis data yaitu pengumpulan data,
penyusunan data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor penyebab terjadinya risiko
dibagi menjadi faktor internal dari (bank) dan faktor eksternal dari (nasabah) yaitu
risiko terjadinya wanprestasi saat pembiayaan bermasalah atau kredit macet, yang
dalam pelaksanaan pembayaran tidak lancar, pembiayaan yang nasabahnya tidak
memenuhi persyaratan, serta pembiayaan tidak menepati jadwal angsuran.
Penggolongan kredit macet tergantung dari berapa lamanya nasabah melakukan
tunggakan, diberikan jangka waktu dan sanksi yang optimalisasi pendekatan oleh
pihak bank terhadap nasabah yang memiliki pembiayaan bermasalah atau kredit
macet. cara yang dilakukan bank dalam penanganan risiko yang terjadi yaitu
dengan melakukan restrukturisasi dan mengoptimalkan pengawasan bagi
karyawan (internal) dan mengoptimalkan pengawasan bagi nasabah (eksternal).
Kata kunci: Risiko Pembiayaan, Murabahah, Pandemi covid-19.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 332.1 Bank, Perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 08 Mar 2023 06:42
Last Modified: 08 Mar 2023 06:42
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5722

Actions (login required)

View Item View Item