DESAIN DAN IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DAN DAMPAKNYA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN PAI DI UPT SMA NEGERI 6 PALOPO

RISMA, RISMA (2022) DESAIN DAN IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DAN DAMPAKNYA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN PAI DI UPT SMA NEGERI 6 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of RISMA.pdf] Text
RISMA.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Risma, 2022. “Desain dan Implementasi Kurikulum Merdeka dan Dampaknya
Terhadap Hasil Belajar Siswa di UPT SMA Negeri 6 Palopo.”
Skripsi Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas
Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Dibimbing oleh Hilal Mahmud dan Ali Nahruddin Tanal.
Skripsi ini membahas tentang Desain dan Implementasi Kurikulum Merdeka
dan Dampaknya terhadap Hasil Belajar Siswa di UPT SMA Negeri 6 Palopo.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana desain pengembangan
kurikulum merdeka dan dampaknya terhadap hasil belajar siswa di UPT SMA
Negeri 6 Palopo. Adapun fokus penelitian ini, desain pengembangan kurikulum
merdeka di UPT SMA Negeri 6 Palopo, penerapan kurikulum merdeka pada
pembelajaran PAI di UPT SMA Negeri 6 Palopo, dan hasil belajar siswa pada mata
palajaran PAI yang menggunakan kurikulum merdeka di UPT SMA Negeri 6
Palopo.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan
pendekatan Mixed Methods. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini
menggunakan instrumen penelitian berupa wawancara, observasi, studi dokumen,
dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebijakan kepala
sekolah dalam desain pengembangan kurikulum merdeka adalah penerapan
kurikulum merdeka dalam bentuk desain yang terdiri dari komponen silabus dan
RPP.
Penerapan kurikulum merdeka pada pembelajaran PAI di UPT SMA Negeri
6 Palopo meliputi penyusunan silabus dan RPP, pelaksanaan pembelajaran dan
pelaksanaan penilaian. Hasil belajar siswa diambil dari penilaian nilai ujian akhir
semester 1 dan semester 2 (UAS). Berdasarkan hasil ujian semseter pada semester
ganjil sebanyak 25 siswa dari 33 siswa masuk dalam kataogri lulus dengan
kemudian pada nilai semeseter genap sebanyak 24 siswa dari 33 siswa masuk dalam
katagori lulus. dengan standar nilai rata-rata sebesar 83.
Kata Kunci: Peran Guru, Siswa, Pendidikan

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 12 Apr 2023 06:44
Last Modified: 12 Apr 2023 06:44
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5808

Actions (login required)

View Item View Item