IMPLEMENTASI MANAJEMEN PERUBAHAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 10 LUWU

SUHANG, SRI WAHYUNI (2023) IMPLEMENTASI MANAJEMEN PERUBAHAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 10 LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of SKRIPSI SRI WAHYUNI SUHANG_LENGKAP.pdf] Text
SKRIPSI SRI WAHYUNI SUHANG_LENGKAP.pdf

Download (4MB)

Abstract

xxvi
ABSTRAK
Sri Wahyuni Suhang, 2023. “Implementasi Manajemen Perubahan Dalam
Meningkatkan Kinerja Guru di Sekolah
Menengah Kejuruan Negeri 10 Luwu”. Skripsi
Program Studi Manajemen Pendidikan Islam
Fakultas Tarbiyah dan Imu Keguruan Institut
Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh
Hilal Mahmud dan Alimuddin.
Fokus utama penelitian ini adalah Implementasi Manajemen Perubahan
Dalam Meningkatkan Kinerja Guru di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 10
Luwu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis: (1) gambaran
kinerja guru di SMK Negeri 10 Luwu; dan (2) implementasi manajemen
perubahan dalam meningkatkan kinerja guru di SMK Negeri 10 Luwu.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif
melalui studi lapangan yang bertujuan untuk mengungkap makna yang ada dibalik
data yang nampak. Sumber data merupakan hasil wawancara dengan kepala
sekolah dan guru. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara,
observasi, dan studi dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan
menggunakan uji coba kreadibilitas (creadibility) dan triangulasi. Teknik analisis
data yang digunakan adalah kondensasi data, menyajikan data, dan menarik
kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Kinerja guru SMK Negeri 10
Luwu dinilai baik berdasarkan hasil wawancara dengan para guru di SMK Negeri
10 Luwu. Bahkan berdasarkan penilaian kinerja guru (PKG) oleh kepala sekolah
pada tahun 2022 dengan guru mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, PAI,
dan keterampilan produktif hasil penilaian kinerja guru adalah 97.32 rata-rata
dengan katagori Amat Baik; (2) Implementasi manajemen perubahan di SMK
Negeri 10 Luwu telah dilakukan melalui 3 (tiga) dimensi yaitu: (1) perubahan
individu; (2) perubahan organisasi/sekolah; dan (3) perubahan kemampuan
sekolah.
Kata Kunci: Implementasi Manajemen Perubahan, Kinerja Guru

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 03 May 2023 02:10
Last Modified: 03 May 2023 02:10
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/5919

Actions (login required)

View Item View Item