STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA DI MADRASAH ALIYAH AL-ZAKIYAH MALELA KECAMATAN SULI KABUPATEN LUWU

Roswidaya, Roswidaya (2011) STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA DI MADRASAH ALIYAH AL-ZAKIYAH MALELA KECAMATAN SULI KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of Roswidaya.pdf] Text
Roswidaya.pdf

Download (833kB)

Abstract

ABSTRAK
Roswidaya, 2011., “ Strategi Guru Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa
di Madrasah Aliyah Al-Zakiyah Malela Kecamatan Suli
Kabupaten Luwu”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Agama Islam
Jurusan Tarbiyah Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN)
Palopo/ Pembimbing I oleh Bapak Kaharuddin, S. Ag., M. Pd. I dan
Pembimbing II Taqwa, S. Ag.,M.Pd.I.
Kata kunci : Strategi Guru Dan Minat Belajar
Skripsi ini adalah penelitian lapangan yang dilakukan dilokasi Madrasah
Aliyah Al-Zakiyah Malela Kecamatan Suli Kabupaten Luwu. Skripsi ini membahas
tentang bagaimana strategi Guru dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa di
Madrasah Aliyah Al-Zakiyah Malela Kecamatan Suli Kabupaten Luwu. Hal ini
menyangkut masalah seorang guru dalam menciptakan strategi mengajarnya yang
nantinya akan membawah peningkatan minat belajar terhadap siswa didiknya.
Dalam menjawab permasalahan tersebut, penulis mengadakan pengumpulan
data melalui penelitian lapangan (field research), observasi, angket, interview dan.
Setelah data terkumpul maka penulis mengolahnya dengan menggunakan metode
induktif, deduktif, teknik analisis dengan menggunakan statistik sederhana yang
selanjutnya disajikan dalam bentuk deskriptif dan komparatif.
Berdasarkan hasil pengumpulan data tersebut, maka hasilnya dapat
dirangkum menjadi : 1). Strategi guru dalam meningkatkan minat belajar pendidikan
secara efektif, terbukti mampu meningkatkan minat belajar siswa terhadap bidang
studi yang dimaksud. 2) Dengan memberi kesempatan kepada siswa untuk
mengeluarkan pendapat berarti rasa percaya diri dan rasa dihargai dengan diberi
kepercayaan, dalam kaitannya dengan memecahkan masalah baik yang berhubungan
dengan siswa maupun yang berhubungan masyarakat luas.
Implikasi dari penelitian di harapkan guru yang profesional itu memiliki
pengetahuan yang memadai, kecakapan dan kemampuan baik secara kognitif, afektif
dan psikomotorik untuk meningkatkan motivasi minat belajar siswa atau murid
dalam menguasai seluk beluk pendidikan pengajaran dengan berbagai ilmu
pengetahuan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Sekolah Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Atik Rahman Atif, S.Sos
Date Deposited: 24 May 2023 00:57
Last Modified: 24 May 2023 00:57
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6232

Actions (login required)

View Item View Item