Rugani, Rugani (2010) PERANAN AISYIYAH DALAM PENGEMBANGAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI DESA TAMPINNA KECAMATAN ANGKONA KABUPATEN LUWU TIMUR. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Text
Rugina.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
Rugani, 2010. Skripsi. Peranan Aisyiyah dalam Pengembangan Pendidikan Agama
Islam di Desa Tampinna Kecamatan Angkona Kabupaten Luwu Timur,
Skripsi Jurusan Tarbiyah Program Studi Pendidikan Islam (S>Pd.I).
Pembimbing : (1) Dra. Hj. Nuryanim M.A, (2) Ratna Umar, S. Ag., M.H.I
Kata kunci: peranan Aisyiyah, Pendidikan Agama Islam, Masyarakat
Tampinna kecematan Angkona.
Skripsi ini membahas tentang Peranan Aisyiyah dalam Pengembangan Pendidikan
Agama islam Di Desa Tampinna Kecematan Angkona Kabupaten Luwu Timur.
Adapun yang menjadi pokok permasalahan dalam penelitian ini yaitu:
Bagaimana latar belakang lahirnya Aisyiyah di Desa Tampinna Kecematan Angkona,
Bagaimana Sistem dan kurikulum pelaksanaan pendidikan Agama Islam Di desa
Tampinna Kecematan Angkona. Dan bagaimana peran Aisyiyah dalam
Perkembangan pendidikan agama islam Di Desa Tampinna Kecematan Angkona.
Penelitian ini mempergunakan metode penelitian deskriptif yang memberikan
gambaran melalui data valid baik yang bersumber dari pustaka maupun Obyek
penelitian.Dalam menganalisis data penulis menggunakan analisis deskriptif
Kualitatif yang di mulai dari analisis data yang terhimpun kemudian bergerak ke arah
pembentukan kesimpulan.
Adapun tujuan penelitian ini, untuk mengetahui latar belakang lahirnya
Aisyiyah di Desa Tampinna Kecematan Angkona, untuk mengetahui sistem dan
Kurikulum plaksanaan pendidikan Agama Islam Di Desa Tampinna Kecematan
Angkona. Dan untuk mengetahui peranan aisyiyah dalam perkembangan pendidikan
Agama Islam di Desa Tampinna Kecematan Angkona.
xi
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa aisyiyah di Desa Tampinna
Kecematan Angkona lahir di tengah-tengah masyarakat di latar belakangi oleh factor
Keagamaan,di mana masyarakat Desa Tampinna Kecematan Angkona mayoritas
beragama islam yang sangat menginginkan agar anak-anak mereka dapat mempelajari
agamanya dengan baik,sistem pendidikan dan pengajaran yang dilaksanakan oleh
aisyiyah adalah memakai sistem campuran antara pasantren dengan madrasah, yaitu
kurikulum yang digunakan adalah sebahagian dari Departemen Agama dan
sebahagiaan yang di buat pesantren sendiri sesuai dengan Kebutuhan,sebagai ciri
khas organisasi”Amar Maruf Nahi Mungkar.
3.Peranan Aisyiyah dalam mengembangkan pendidikan Agama Islam dapat
dilihat dalam perkembangan dan tanggapan baik masyarakat terhadap keberadaan
Organisasi ini.sebelum adanya organisasi aisyiyah di Desa Tampinna Kecematan
Angkona terdapat banyak organisasi Islam yang tdk memahami ajaran agamanya
khususnya ibu-ibu,namun setelah aisyiyah berkiprah ditengah-tengah masyarakat
terlihat pemahaman agama ibu-ibu meningkat dan bertambah imam dan taqwanya.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 2X7.39 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Atik Rahman Atif, S.Sos |
Date Deposited: | 24 May 2023 01:02 |
Last Modified: | 24 May 2023 01:02 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6234 |
Actions (login required)
View Item |