PENGEMBANGAN E-MODUL MATEMATIKA BERBASIS CANVA BERBANTUAN APPSGEYSER PADA MATERI SPLDV PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPN 1 PALOPO

AULIA, ALWIAH NUR (2022) PENGEMBANGAN E-MODUL MATEMATIKA BERBASIS CANVA BERBANTUAN APPSGEYSER PADA MATERI SPLDV PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPN 1 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of ALWIAH NUR AULIA.pdf] Text
ALWIAH NUR AULIA.pdf

Download (12MB)

Abstract

ABSTRAK
Alwiah Nur Aulia, 2022. “Pengembangan E-modul Matematika Berbasis Canva
Berbantuan AppsGeyser pada Materi Sistem Persamaan Linear
Dua Variabel pada Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 1
Palopo”. Skripsi Program Studi Pendidikan Matematika
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing oleh Nur Rahmah dan Lisa Aditya
Dwiwansyah Musa.
Skripsi ini membahas tentang pengembangan e-modul matematika berbasis
Canva berbantuan AppsGeyser pada materi sistem persamaan linear dua variabel di
SMP Negeri 1 Palopo. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hasil
pengembangan e-modul matematika berbasis Canva berbantuan AppsGeyser yang
memenuhi kriteria valid pada materi SPLDV serta untuk mengetahui e-modul
matematika berbasis Canva berbantuan AppsGeyser pada materi SPLDV yang
memenuhi kriteria praktis dan untuk mengetahui e-modul matematika berbasis
Canva berbantuan AppsGeyser pada materi SPLDV yang efektif. Jenis penelitian
ini adalah R&D atau yang dikenal dengan Research and Development. Model
dalam penelitian pengembangan ini menggunakan desain pengembangan ADDIE.
Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A. Instrumen yang digunakan yaitu
lembar validasi ahli materi, ahli media/desain, ahli bahasa/tulisan, lembar angket
respon peserta didik serta lembar instrument tes hasil belajar. Teknik analisis data
dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan analisis
deskriptif kualitatif.
Hasil validasi ahli materi/isi sebesar 89% dengan kategori sangat valid.
Hasil validitas ahli media/desain sebesar 73% dengan kategori sangat valid. Hasil
validitas ahli bahasa/tulisan sebesar 81% dengan kategori sangat valid. Berdasarkan
hasil rata-rata dari keempat validator di dapatkan skor rata-rata sebesar 81% dengan
kategori sangat valid. Berdasarkan hasil respon peserta didik terhadap e-modul
berbasis Canva berbantuan Apssgeyser pada angket, diperoleh rata-rata skor
keseluruhan sebesar 80% dengan kategori sangat praktis. Jadi, berdasarkan tabel
kriteria penilaian uji kepraktisan e-modul yang dikembangkan dapat di kategorikan
sangat praktis. Ketuntasan hasi belajar tercapai jika memenuhi persentase tes hasil
belajar secara klasikal peserta didik adalah ≥ 75% (peserta didik yang mendapat
skor ≥65). Jadi, dapat disimpulkan bahwa ketuntasan hasil belajar peserta didik
kelas VIII A di SMPN 1 Palopo tercapai dengan ketuntasan 73%. Oleh karena itu,
e-modul berbasis Canva berbantuan Appsgeyser yang telah dikembangkan
memenuhi kriteria efektif digunakan dalam proses pembelajaran.
Kata Kunci : E-modul, Canva, AppsGeyser, SPLDV.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Ilmu Pengetahuan Alam, Sains, dan matematika > 510 Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 26 May 2023 08:35
Last Modified: 26 May 2023 08:35
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6318

Actions (login required)

View Item View Item