Darul, Vera (2013) PENGARUH MINAT DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 8 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Text
Vera Darul.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
VERA DARUL, 2013. “Pengaruh Minat dan Disiplin Belajar terhadap Prestasi
Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 8 Palopo”. Skripsi.
Program Studi Pendidikan Matematika Jurusan Tarbiyah. Sekolah
Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Palopo. (dibimbing oleh Drs.
Hasbi, M.Ag dan Nursupiamin., S.Pd., M.Si).”
Kata Kunci : Pengaruh, Minat, Disiplin Belajar, Prestasi Belajar Matematika
Skripsi ini membahas tentang ada tidaknya pengaruh minat dan disiplin
belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 8 Palopo.
Penelitian ini merupakan penelitian verifikatif. Jumlah populasi dalam
penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 8 Palopo yang berjumlah 296
siswa yang terdiri dari 9 kelas. Adapun jumlah sampel yang diambil yaitu sebanyak
60 orang siswa. Bentuk instrumen yang digunakan berupa angket dengan skala
Likert dan dokumentasi. Minat dan disiplin belajar diperoleh melalui penyebaran
angket, sedangkan prestasi belajar matematika diperoleh berdasarkan nilai rapor.
Teknik analisis yang digunakan ada dua macam yaitu teknik analisis statistik
deskriptif dan statistik Inferensial.
Hasil penelitian deksiptif menunjukkan bahwa secara umum pada angket
minat diperoleh hasil sebagian besar responden memiliki minat terhadap mata
pelajaran matematika. Hal ini dapat dilihat dari tanggapan responden, dimana untuk
pernyataan positif lebih banyak memilih alternatif jawaban setuju dan sangat setuju
yaitu sebesar 54.79%. Sedangkan untuk pernyataan negatif, juga lebih banyak yang
memilih alternatif jawaban tidak setuju dan sangat tidak setuju yaitu sebesar 47.5%
sedangkan pada angket disiplin diperoleh bahwa sebagian besar responden memiliki
kedisiplinan dalam belajar matematika. Hal ini dapat dilihat dari tanggapan
responden pada tiap-tiap item yang lebih banyak memilih alternatif jawaban setuju
dan sangat setuju untuk pernyataan positif yaitu sebesar 49.79%. Sedangkan untuk
pernyataan negatif, juga lebih banyak yang memilih alternatif jawaban tidak setuju
dan sangat tidak setuju yaitu sebesar 60.84%. Kemudian untuk gambaran prestasi
belajar berada pada kategori tinggi dengan persentase sebesar 81.67%. Hasil analisis
inferensial dengan menggunakan regresi linier sederhana dan regresi linear berganda
dengan menggunakan bantuan SPSS For Windows Ver. 17.0. menunjukkan
gambaran bahwa terdapat pengaruh minat (X1) dan disiplin belajar (X2) terhadap
prestasi belajar matematika siswa (Y). Hasil regresi sederhana menunjukan, minat
belajar memiliki pengaruh yang signifikan terhadap prestasi belajar sebesar 86.67%,
dan disiplin belajar juga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap prestasi belajar
sebesar 87.04%. sedangkan hasil regresi berganda menunjukkan bahwa minat dan
disiplin belajar memiliki pengaruh yang signifikan terhadap prestasi belajar siswa
sebesar 88.1% dan sisanya sebesar 11.9% yang dipengaruhi oleh faktor-faktor lain
yang tidak diteliti oleh penulis.
Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan informasi bagi guru dan
siswa dalam usaha memperbaiki variabel yang turut mempengaruhi prestasi belajar
siswa khususnya pada mata pelajaran matematika. Selain itu, penelitian ini
diharapakan dapat memberikan sumbangan pikiran terhadap peningkatan prestasi
belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 500 Ilmu Pengetahuan Alam, Sains, dan matematika > 510 Matematika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Atik Rahman Atif, S.Sos |
Date Deposited: | 15 Jun 2023 07:17 |
Last Modified: | 15 Jun 2023 07:17 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6676 |
Actions (login required)
View Item |