PERAN GURU BIMBINGAN KONSELING DALAM PEMBINAAN PERILAKU KONFIRMASI SISWA DI SMA NEGERI 3 LUWU UTARA

PRATIWI, PRATIWI (2022) PERAN GURU BIMBINGAN KONSELING DALAM PEMBINAAN PERILAKU KONFIRMASI SISWA DI SMA NEGERI 3 LUWU UTARA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of PRATIWI.pdf] Text
PRATIWI.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Pratiwi, 2022. “Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam Pembinaan Perilaku
Konfirmasi Siswa Di SMA Negeri 3 Luwu Utara”. Skripsi Program
Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu
Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing Oleh Bapak
Taqwa Dan Bapak Tasdin Tahrim
Skripsi Ini Membahas Tentang Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam
Pembinaan Perilaku Konfirmasi Siswa Di SMA Negeri 3 Luwu Utara.
Permasalahan utama dalam penelitian adalah Bagaimana peran guru bimbingan
konseling dalam pembinaan perilaku konfirmasi siswa di SMA Negeri 3 Luwu
Utara. Bagaimana kendala guru bimbingan konseling dalam pembinaan perilaku
konfirmasi siswa di SMA Negeri 3 Luwu Utara
Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif kualitatif.
Sumber data penelitian diperoleh dari data primer dan sekunder dengan
menggunakan teknik observasi, dan wawancara. Instrumen penelitian atau alat
yang digunakan untuk mengambil data dalam penelitian ini ialah telephone
seluler, kamera dan pedoman wawancara. Teknis analisis data yang digunakan
adalah reduksi data, penyajian data dan verifikasi dan konklusi.
Hasil penelitian dapat diketahui bahwa peran guru bimbingan konseling
dalam pembinaan perilaku konfirmasi siswa di SMA Negeri 3 Luwu Utara sangat
berperan penting dimana guru bimbingan konseling yang membimbing langsung
peserta didik dan sudah terprogram dengan baik berdasarkan kebutuhan peserta
didik untuk memenuhi potensi yang baik yang dimiliki oleh peserta didik.
Walaupun masih ada kendala dan hambatan-hambatan yang tidak terencana di
sekolah seperti jam khusus guru bimbingan konseling belum ada seperti guru
yang lainnya, namun guru bimbingan konseling masih bisa membimbing peserta
didik dengan baik sesuai dengan peraturan dan asesmen yang dikeluarkan oleh
sekolah.
Kata Kunci: Peran Guru, Bimbingan Konseling, SMA Negeri 3 Luwu Utar

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 26 Jun 2023 01:07
Last Modified: 26 Jun 2023 01:07
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/6857

Actions (login required)

View Item View Item