OPTIMALISASI STRATEGI DIGITAL MARKETING MELALUI PLATFROM MEDIA SOSIAL DI FARHAN CAKE MASAMBA, LUWU UTARA

ANDARISTA, SAFITRI (2023) OPTIMALISASI STRATEGI DIGITAL MARKETING MELALUI PLATFROM MEDIA SOSIAL DI FARHAN CAKE MASAMBA, LUWU UTARA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of SAFITRI ANDARISTA (MBS 2019).PDF] Text
SAFITRI ANDARISTA (MBS 2019).PDF

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK
Safitri Andarista, 2023, “Optimalisasi Strategi digital marketing Melalui
Platfrom Media Sosial di Farhan Cake Masamba, Luwu Utara” Skripsi
Program Studi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Islam Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimibing oleh Edi Indra
Setiawan, S.E., M.M
Skripsi ini membahas tentang Optimalisasi Strategi digital marketing
Melalui Platfrom Media Sosial di Farhan Cake Masamba, Luwu Utara. Adapun
tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi digital
marketing yang digunakan Farhan Cake melalui platform media sosial serta untuk
mengetahui bagaimana optimalisasi digital marketing usaha Farhan Cake melalui
platform media sosial. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini
adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Penelitian
ini dilakukan di Kelurahan Kappuna Kecamatan Masamba Kabupaten Luwu Utara.
Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dokumentasi.
Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Informan
yang digunakan adalah berjumlah lima orang, tiga dari pihak Farhan Cake dan dua
dari pelanggan Farhan Cake. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan
dokumentasi. Selajutnya data dianalisis dengan tahap reduksi data, penyajian data
dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukan bahwa Startegi media sosial yang dilakukan ialah
dengan membagi konten produk menggunakan gambar yang baik dan menarik,
membangun relasi di media sosial dengan berinteraksi dengan para pelanggan
dimana menjawab segala pertanyaan-pertanyaan yang diajukan. Optimalisasi
digital marketing melalui pltafrom media sosial di Farhan Cake masih belum
optimal dari beberapa aspek.
Kata Kunci: digital marketing, Optimalisasi, Platfrom Media Sosial.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 650 Bisnis
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 25 Sep 2023 01:30
Last Modified: 25 Sep 2023 01:31
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/7232

Actions (login required)

View Item View Item