IRMAWATI, DEDE (2023) IMPLEMENTASI KETERAMPILAN MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 4 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Text
DEDE IRMAWATI.pdf Download (7MB) |
Abstract
ABSTRAK
Dede Irmawati, 2023. “Implementasi Keterampilan Manajerial Kepala Sekolah
dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMAN 4
Palopo”. Skripsi Program Studi Manajemen Pendidikan
Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut
Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Taqwa dan
Firman Patawari.
Skripsi ini membahas tentang Implementasi Keterampilan Manajerial
Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMA Negeri 4 Palopo.
Penelitian ini bertujuan: 1) untuk mengetahui implementasi keterampilan
manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMA Negeri
4 Palopo, 2) untuk mengetahui dampak dari implementasi keterampilan
manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMA Negeri
4 Palopo.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik
pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan studi
dokumentasi. Instrumen penelitian menggunakan pedoman observasi/catatan
lapangan, pedoman wawancara dan format dokumentasi. Subjek penelitian yaitu
kepala sekolah, wakil kepala sekolah, staf, serta guru. Analisis data menggunakan
reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) implementasi keterampilan
manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMA Negeri
4 Palopo yaitu: a) keterampilan konseptual kepala sekolah dalam meningkatkan
mutu pendidikan dengan langkah awal menyusun strategi dengan membuat
perencanaan tentang program-program yang jelas, mengikutsertakan komponen
sekolah dalam mengambil keputusan, melakukan evaluasi. b) keterampilan
hubungan manusia kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan dengan
langkah awal menjalin komunikasi dengan mengikutsertakan para guru dan
tenaga kependidikan dalam pelatihan-pelatihan, melibatkan guru dalam
mengambil keputusan, memberikan penghargaan kepada bawahannya,
memberikan contoh yang baik. c) keterampilan teknik kepala sekolah dalam
meningkatkan mutu pendidikan dengan mengoptimalisasikan peranan seluruh
komponen sekolah, melakukan supervisi, membina dan mengarahkan para guru
dan tenaga kependidikan, serta melaksanakan kegiatan pembelajaran; dan
dampak dari implementasi keterampilan manajerial yaitu berdampak pada kinerja
kepala sekolah menunjukkan hasil yang amat baik, kemudian dampaknya
terhadap kinerja guru menunjukkan hasil yang baik begitu juga dengan hasil
belajar siswa.
Kata Kunci: Keterampilan Manajerial, Kepala Sekolah, Mutu Pendidikan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Harding Sulu |
Date Deposited: | 27 Sep 2023 02:08 |
Last Modified: | 27 Sep 2023 02:08 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/7248 |
Actions (login required)
View Item |