PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PACE (PROJECT, ACTIVITY, COOPERATIVE LEARNING, EXERCISE)UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS VIISMP NEGERI 1 TOMON

LISA, RAHMI CITRA (2023) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PACE (PROJECT, ACTIVITY, COOPERATIVE LEARNING, EXERCISE)UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS VIISMP NEGERI 1 TOMON. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of SKRIPSI RAHMI CITRA LISA.pdf] Text
SKRIPSI RAHMI CITRA LISA.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Rahmi Citra Lisa, 2023.“Penerapan model pembelajaran PACE (Project,
Activity, Cooperative Learning, Exercise) untuk meningkatkan
kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas VII SMP
Negeri 1 Tomoni”. Skripsi Program Studi Pendidikan Matematika,
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri
(IAIN) Palopo. Dibimbing oleh Rosdiana dan Lisa Aditya
Dwinwansyah Musa
Penelitian ini membahas tentang Penerapan model pembelajaran PACE
(Project, Activity, Cooperative Learning, Exercise) untuk meningkatkan
kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas VII SMP Negeri 1
Tomoni. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model
pembelajaranPACE (Project, Activity, Cooperative Learning, Exercise) pada
materi persamaan linear satu variabel dapat meningkatkan kemampuan
pemecahan masalah matematika siswa dikelas VII SMP Negeri 1 Tomoni.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK), dengan tahapan
setiap siklus yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan/observasi, dan
refleksi.subjek penelitian siswa kelas VII SMP Negeri 1 Tomoni pada semester
ganjil tahun pelajaran 2023 dengan jumlah 32 orang.. Instrumen penelitian yang
digunakan yaitu lembar tes kemampuan pemecahan masalah, lembar observasi
guru dan siswa.Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik tes
dan observasi.Data yang digunakan pada penelitian ini dianalisis secara kuantitatif
dan kualitatif.Hasil observasi dianalisis secara kualitatif sedangkan untuk analisis
kuantitatif digunakan analisis deskriptif yang terdiri dari rataan (mean), nilai
maksimum dan minimum yang diperoleh siswa pada setiap siklus.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata siswa setelah
diterapkan model pembelajaran PACE pada siklus I kemampuan pemecahan
masalah matematika dilihat dari persentasi ketuntasan dengan nilai statistik 13%,
sedangkan pada siklus II persentasi ketuntasan kemampuan pemecahan masalah
matematika siswa mengalami peningkatan dengan nilai statistik 84%. Hasil
observasi aktivitas siswa pada siklus I berada pada kategori baik yaitu 75%,
sedangkan pada siklus II aktivitas siswa mengalami peningkatan dengan kategori
sangat baik yaitu 96%. Hasil observasi aktivitas guru pada siklus I berada pada
kategori baik yaitu 61%, sedangkan hasil observasi aktivitas guru pada siklus II
mengalami peningkatan dengan kategori sangat baik yaitu 81%. Jadi, model
pembelajaran PACE untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa
di kelas VII SMP Negeri 1 Tomoni dapat digunakan.
Kata kunci: Model PACE, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Ilmu Pengetahuan Alam, Sains, dan matematika > 510 Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 31 Oct 2023 02:24
Last Modified: 31 Oct 2023 02:24
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/7450

Actions (login required)

View Item View Item