ANALISIS SUPERVISI MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DI UPT SMP NEGERI SATAP 2 MAKALE SELATAN

LOTA, INDRAWATI (2023) ANALISIS SUPERVISI MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DI UPT SMP NEGERI SATAP 2 MAKALE SELATAN. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of INDRAWATI LOTA.PDF] Text
INDRAWATI LOTA.PDF

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK
Indrawati Lota, 2023. “Analisis Supervisi Manajerial Kepala Sekolah di UPT
SMPN Satap 2 Makale Selatan” Skripsi Program Studi
Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan
Ilmu Kegeruan Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Dibimbing oleh Alauddin dan Sumardin Raupu”
Skripsi ini membahas tentang analisis supervisi manajerial kepala sekolah di UPT
SMPN Satap 2 Makale Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan
pemahaman mengenai proses supervisi manajerial; Untuk menemukan, menganalisis,
dan mendeskripsikan tahapan dalam proses supervisi manajerial kepala sekolah;
Untuk mengetahui hambatan dalam proses supervisi manajerial kepala sekolah di
UPT SMPN Satap 2 Makale Selatan.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian kualitatif
deskriptif. Subjek penelitian ini adalah pengawas sekolah, kepala sekolah dan wakil
kepala sekolah UPT SMP Negeri Satap 2 Makale Selatan. Data diperoleh dari
wawancara dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian proses supervisi manajerial kepala sekolah di UPT SMP
Negeri 2 Makale selatan dapat disimpulkan bahwa dengan adannya pelaksanaan
supervisi manajerial kepala sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan mutu
pendidikan juga meningkatkan kinerja kepala sekolah sebagai seorang pemimpin
serta memberikan pembinaan terkait aspek untuk menunjang pendidikan. Adapun
tahap dalam pelaksanaan supervisi manajerial kepala sekolah ini dimulai dari tahap
perencanaan, koordinasi, pelaksanaan, evaluasi dan juga tindak lanjut. Tahap
perencanaan supervisi meliputi penyusunan program yang akan dilakukan, tahap
koordinasi meliputi kegiatan penyeimbangan terkait setiap kegiatan yang akan
dilakukan, tahap pelaksanaan meliputi aspek-aspek pengelolaan sekolah, tahap
evaluasi meliputi penilaian terhadap kinerja kepala sekolah serta membuat
rangkuman dan pada tahap tindak lanjut akan dilakukan pembinaan baik itu
pembinaan secara individu maupun secara kelompok.
Kata Kunci : Supervisi Manajerial, Kepala Sekolah

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658 Manajemen Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Harding Sulu
Date Deposited: 10 Nov 2023 01:38
Last Modified: 10 Nov 2023 01:38
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/7785

Actions (login required)

View Item View Item