IRNA, IRNA (2023) PENGARUH SEGMENTASI PASAR BERDASARKAN VARIABEL GEOGRAFI, DEMOGRAFI, PSIKOGRAFI, DAN PERILAKU TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH MEMILIH BANK SYARIAH DI KECAMATAN BELOPA. Other thesis, IAIN Palopo.
Text
SKRIPSI IRNA.pdf Download (3MB) |
Abstract
Irna, 2023. Pengaruh segmentasi pasar berdasarkan variabel geografi,
demografi, psikografi dan perilaku terhadap keputusan nasabah
memilih Bank syariah di Kecamatan Belopa. Skripsi program studi
perbankan syariah. Dibimbing oleh Ahmad Syarief Iskandar.
Skripsi ini membahas tentang permasalahan mengenai pengaruh segmentasi pasar
berdasarkan variabel geografi, demografi, psikografi dan perilaku terhadap
keputusan nasabah memilih bank syariah di kecamatan belopa. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui apakah segmentasi pasar berdasarkan variabel
geografi, demografi, psikografi dan perilaku berpengaruh secara parsial maupun
simultan terhadap keputusan nasabah memilih bank syariah di kecamatan belopa.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan teknik
pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan observasi, penyebaran
angket/kuesioner, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini yaitu
masyarakat kecamatan belopa yang menjadi nasabah Bank syariah. Kemudian
pengambilan sampel dilakukan dengan teknik non probability sampling yaitu
teknik accidental sampling adalah nasabah Bank syariah yang secara kebetulan/
incidental bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel. Sampel yang
digunakan sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam
penelitian ini yaitu analisis regresi berganda. Hasil dari penelitian ini
menunjukkan bahwa segmentasi pasar berdasarkan variabel geografi (X1) secara
parsial mempunyai pengaruh yang negatif dan signifikan terhadap keputusan
nasabah memilih Bank syariah di Kecamatan Belopa. Sedangkan variabel
demografi (X2) psikografi (X3)dan variabel perilaku (X4) mempunyai pengaruh
yang positif dan signifikan terhadap keputusan nasabah memilih Bank syariah di
Kecamatan Belopa. Kemudian Variabel geografi (X1), demografi (X2), psikografi
(X3), dan perilaku (X4) berpengaruh signifikan secara simultan atau bersama-sama
terhadap variabel keputusan nasabah memilih Bank syariah di Kecamatan Belopa
dengan kontribusi sebesar 82,5% sedangkan sisanya sebesar 17,5% dijelaskan
oleh variabel lain yang tidak ada dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Segmentasi Pasar, Geografi, Demografi, Psikografi, Perilaku,
Keputusan Nasabah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.839 Riset Penelitian Pemasaran di Lokasi Tertentu |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | Repository IAIN Palopo |
Date Deposited: | 30 Jan 2024 02:09 |
Last Modified: | 30 Jan 2024 02:09 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8232 |
Actions (login required)
View Item |