LEHING, ANNISA (2023) ANALISIS PEMAHAMAN MASYARAKAT MENGENAI PERBANKAN SYARIAH TERHADAP MINAT MENABUNG (Studi Kasus Dusun Tarue Desa Buangin Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Text
ANNISA LEHING.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK
Annisa Lehing, 2023. “Analisis Pemahaman Masyarakat Mengenai Perbankan
Syariah Terhadap Minat Menabung (Studi Kasus Dusun Tarue Desa
Buangin Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara)“ Skripsi
Program Studi Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing Jumarni, ST.,M.E.Sy.
Skripsi ini membahas tentang Pemahaman Masyarakat Mengenai
Perbankan Syariah yang Mempengaruhi Minat Menabung Masyarakat Dusun
Tarue Desa Buangin Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pemahaman Masyarakat
Mengenai Perbankan Syariah Terhadap Minat Menabung Masyarakat Dusun
Tarue Desa Buangin Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara.
Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi
dalam penelitian ini berjumlah 360 responden dengan jumlah sampel sebanyak 78
responden. Uji instrumen yang digunkan pada penelitian ini meliputi uji validitas
dan uji realibilitas. Uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji
heterokedastisitas. Uji hipotesis meliputi analisis linear sederhana, uji t dan
analisis koefisien determinasi R2
.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemahaman Masyarakat
Mengenai Perbankan Syariah berpengaruh terhadapl minat menabung masyarakat
Dusun Tarue Desa Buangin Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara.
Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai thitung sebesar 25,513 dan ttabel sebesar
1,99167 sehingga thitung > ttabel, dengan nilai signifikan sebesar 0,000. Nilai
signifikan tersebut lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05). Maka dapat disimpulkan
bahwa Ho ditolak dan H1 diterima.
Kata kunci : Minat Menabung, Pemahaman Masyarakat Mengenai Perbankan
Syariah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.83 Riset Penelitian Pemasaran, Analisis Pemasaran |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | wahidin |
Date Deposited: | 10 Feb 2024 02:28 |
Last Modified: | 10 Feb 2024 02:28 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8276 |
Actions (login required)
View Item |