STRATEGI PEMASARAN PELAKU UMKM DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA DI KELURAHAN SALUBULO KOTA PALOPO

ASRUL N, ASRUL N (2023) STRATEGI PEMASARAN PELAKU UMKM DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA DI KELURAHAN SALUBULO KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

[thumbnail of ASRUL N.pdf] Text
ASRUL N.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Asrul N, 2023. “Strategi Pemasaran Pelaku UMKM dalam Meningkatkan
Ekonomi Keluarga di Kelurahan Salubulo Kota Palopo”
Skripsi Program Studi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas
Ekonomi Dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri
Palopo. Dibimbing Oleh: Akbar Sabani.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Strategi Pemasran Pelaku UMKM
dalam Meningkatkan Pendapatan ( Studi pada Pelaku UMKM di Kelurahan Salubulo
Kota Palopo) Dalam penelitian ini peneliti mengangkat pokok permsalahan yakni
bagaiman strategi pemasran pelaku UMKM dalam meningkatkatkan pendapatan di
Kelurahan Salubulo Kota Palopo. Jenis Penelitian ini merupakan jenis penelitian
deskriptif kualitatif dengan menggunakan data primer dan data sekunder dimana data
primer berupa hasil pengamatan langsung dan wawancara. Teknik Dalam penelitian ini
menggunakan teknik analisis data dengan cara mengumpulkan, mengelompokkan, dan
menganalisis data hingga akhirnya dapat ditarik kesimpulan. Berdasarkan hasil dari
penelitian dilapangan menunjukkan bahwa Strategi pemasaran pelaku UMKM dalam
Meningkatkan pendapatan di Kelurahan Salobulo Kecamatan Wara Utara Kota Palopo,
diketahui bahwasannya:
Dari 5 Informan yang telah diwawancarai disimpulkan bahwa mereka memahmi
Strategi pemasaran sangat penting bagi pelaku UMKM karena dapat membantu mereka
mencapai tujuan bisnis, yaitu meningkatkan penjualan dan keuntungan. Mereka
mengatakan bahwa dengan strategi pemasaran yang baik, barang yang dijual dapat
menarik perhatian konsumen dan memenangkan persaingan di pasar. Kemudian mereka
memahami dengan memilih target pasar yang tepat sangat penting dalam strategi
pemasaran. Pelaku UMKM harus mempertimbangkan faktor-faktor seperti usia, jenis
kelamin, pendapatan, dan minat konsumen dalam memilih target pasar. Dengan memilih
target pasar yang tepat, perusahaan dapat memfokuskan upaya pemasaran mereka dan
meningkatkan efektivitas penjualan produk yang dipasarkan. Kemudian dengan
mengembangkan produk yang menarik dengan melakukan observasi pasar untuk
mengetahui kebutuhan dan keinginan konsumen. Terutama konsumen yang datang dari
luar Kota Palopo yang ingin berbelanja pakaian. Selain itu, kami juga memperhatikan
kualitas, desain, dan fitur produk yang kami jual kepada konsumen agar dapat bersaing
dengan produk sejenis di pasar central Kota Palopo. Selain itu sebagai pelaku UMKM
mereka harus mempertimbangkan biaya produksi, harga produk sejenis di pasar, dan
permintaan pasar dalam menentukan harga produk. Selain itu, kami juga harus
memperhitungkan keuntungan yang diinginkan dan strategi penetapan harga yang akan
digunakan. Kemudin memilih media promosi yang tepat, seperti media sosial dengan cara
life di facebook. Selain itu, mereka juga mempertimbangkan pesan promosi yang akan
disampaikan kepada konsumen dan waktu yang tepat untuk mempromosikan produk.
Untuk membangun Peningkatan Penjualann, sebagai pelaku UMKM harus
memperhatikan aspek-aspek seperti desain logo pakaian, warna pakaian, dan citra merek.
Kata kunci: Pemasaran, Pendapatan, Strategi

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.401 Manajemen Perencanaan dan Manajemen Strategi
600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.839 Riset Penelitian Pemasaran di Lokasi Tertentu
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: wahidin
Date Deposited: 10 Feb 2024 03:05
Last Modified: 10 Feb 2024 03:05
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8280

Actions (login required)

View Item View Item