DYBA, FARRA (2023) PENENTUAN PEMBERIAN PEMBIAYAAN PADA UMKM DI KECAMATAN WOTU (Studi Pada Bank Syariah Indonesia (BSI) KCP Wotu). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Text
FARRA DYBA.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
Farra Dyba, 2022. “Penentuan Pemberian Pembiayaan Pada UMKM Di
Kecamatan Wotu (Studi Pada Bank Syariah Indonesia KCP
Wotu)” Skripsi Program Studi Perbankan Syariah IAIN Palopo.
Dibimbing oleh Hendra Safri. SE., M.M.
Permasalahan pokok dalam skripsi ini adalah bagaimana penentuan pembiayaan
terhadap UMKM di Kecamatan Wotu pada BSI KCP Tomoni. Penelitian ini
bertujuan: untuk mengetahui bagaiman penentuan pemberian pembiayan pada
UMKM di kecamatan Wotu pada BSI KCP Tomoni. Metode yang digunakan
dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskritif, dimana dalam
mengumpulkan data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah data primer
melalui studi lapangan dan data sekunder melalui studi pustaka, dengan teknik
pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi, adapun
teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah pengumpulan data,
reduksi data, penyajian data, kesimpulan atau verifikasi. Berdasarkan hasil
penelitian penentuan pemberian pembiayaan terhadap UMKM di kecamatan Wotu
pada BSI KCP Tomoni, dalam menentukan pemberian pembiayaan terhadap
pelaku UMKM, BSI KCP Tomoni mengunakan parameter 5C yaitu : Character,
capacity, capital, condition of economy dan collateral. Sedangkan untuk indikator
yang ada yaitu modal usaha, omzet, pendapatan, tenaga kerja dan cabang usaha
semuanya berpengaruh terhadap penentuan pemberian pembiayaan kepada pelaku
UMKM dengan mengunakan paramater 5C.
Kata kunci: Pembiayaan, UMKM dan Bank Syariah Indonesia (BSI).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 332 Ekonomi Keuangan dan Finansial, Ekonomi Biaya dan Pembiayaan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | wahidin |
Date Deposited: | 10 Feb 2024 03:27 |
Last Modified: | 10 Feb 2024 03:27 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8283 |
Actions (login required)
View Item |