SUKMA, SUKMA (2023) ANALISIS PENGARUH CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PADA TOKO PAKAIAN DI PASAR TRADISIONAL PADANG SAPPA DENGAN KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Text
SUKMA.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK
Sukma, 2022. “Analisis Pengaruh Customer Relationship Management Terhadap
Loyalitas Pelanggan Pada Toko Pakaian Di Pasar Tradisional Padang
Sappa Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Intervening”.
Skripsi Program Studi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Ekonomi dan
Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing Oleh
Burhan Rifuddin, S.E., M.M.
Skripsi ini membahas tentang Analisis Pengaruh Customer Relationship
Management Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Toko Pakaian Di Pasar
Tradisional Padang Sappa Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel
Intervening. Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui pengaruh customer
relationship management terhadap loyalitas pelanggan pada Toko Pakaian di
Pasar Tradisonal Padang Sappa melalui kepuasan pelanggan sebagai variabel
intervening. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi yang digunakan
adalah seluruh pelanggan yang pernah berbelanja pakaian di Pasar Tradisional
Padang Sappa dengan pengambilan sampel menggunakan nonprobability
sampling dengan teknik insidental menggunakan formula Lemeshow sehingga
sampel yang digunakan sebanyak 100 responden. Data diperoleh melalui kosioner
yang dibagikan kepada responden untuk dijawab, kemudian data penelitian diolah
dengan bantuan aplikasi SPSS versi 20 dan dianalisis dengan path analysis. Hasil
dari penelitian ini menunjukkan bahwa: CRM (X) berpengaruh positif dan
signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan(Z), CRM (X) berpengaruh positif dan
signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan (Y), Kepuasan Pelanggan (X)
berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan (Y), dan CRM
(X) berpengaruh secara tidak langsung terhadap Loyalitas Pelanggan (Y) dengan
Kepuasan Pelanggan (Z) sebagai variabel intervening. Variabel Kepuasan
Pelanggan(Z) mampu memediasi variabel CRM (X) dan variabel Loyalitas
Pelanggan (Y). Variabel CRM dan kepuasan pelanggan memberikan pengaruh
terhadap variabel loyalitas pelanggan sebesar 63,9% dan sisanya yaitu 36,1%
dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dikaji dalam penelitian
ini.
Kata Kunci: Customer Relatianship Management (CRM), Kepuasan pelanggaan,
Loyalitas Pelanggan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.83 Riset Penelitian Pemasaran, Analisis Pemasaran |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | wahidin |
Date Deposited: | 10 Feb 2024 06:22 |
Last Modified: | 10 Feb 2024 06:22 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8305 |
Actions (login required)
View Item |