MENINGKATKAN MINAT BELAJAR ANAK USIA DINI MELALUI PENGGUNAAN MEDIA LOOSE PARTS DI TK NUR ALAM TAROBOK KECAMATAN BAEBUNTA LUWU UTARA

MURNI, MURNI (2024) MENINGKATKAN MINAT BELAJAR ANAK USIA DINI MELALUI PENGGUNAAN MEDIA LOOSE PARTS DI TK NUR ALAM TAROBOK KECAMATAN BAEBUNTA LUWU UTARA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (321kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (435kB)
[thumbnail of MURNI.pdf] Text
MURNI.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK
Murni, 2024. “Meningkatkan Minat Belajar Anak Usia Dini melalui Penggunaan
Media Loose parts di TK Nur Alam Tarobok Kecamatan Baebunta
Kabupaten Luwu Utara”. Skripsi Program Studi Pendidikan Islam Anak
Usia Dini Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing Oleh Munir Yusuf dan Rifa’ah Mahmudah Bulu.
Skripsi ini membahas tentang Meningkatkan Minat Belajar Anak Usia Dini
melalui Penggunaan Media Loose parts di Tk Nur Alam Tarobok Kecamatan
Baebunta Kabupaten Luwu Utara. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatan
minat belajat anak usia 5-6 tahun menggunakan media loose parts di TK nur Alam
Tarobok Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara.
Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) model Kurt
Lewin. Terdiri dari 2 siklus yaitu siklus I terdiri dari 3 kali pertemuan dan siklus II
terdiri dari 2 kali Pertemuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti
yaitu menerapkan proses belajar mengajar menggunakan media loose parts untuk
meningkatkan minat belajar anak yang diperoleh dari hasil observasi dan
dokumentasi. Peneliti menggunakan instrumen penelitian dengan menggunakan
lembar observasi guru dan anak. Adapun Prosedur penelitian ini meliputi tahap
perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi.
Hasil penelitian menunjukan bahwa pada siklus pertama setelah diberikan
tindakan dipertemuan pertama sampai ketiga, terlihat peningkatan tidak terlalu
signifikan yaitu pada siklus I hasil rata-rata presentase 60%. Peningkatan minat
belajar anak melalui media loose parts pada siklus I, terdapat 9 orang anak
dikategorikan (Berkembang sesuai harapan), 7 orang anak (Mulai berkembang) dan
1 orang anak masih (Belum berkembang). Setelah melakukan tindakan pada siklus
II perkembangan anak mengalami peningkatan sebesar hasil rata-rata presentase
85% dengan kriteria berkembang sangat baik (Berkembang sangat baik) ada 14
orang anak dan yang termasuk (Berkembang sesuai harapan) berjumlah 3 orang
anak.
Kata kunci: Minat belajar:anak usia dini, Loose parts

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 371.36 Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: S.I.P. Harmayani haeruddin
Date Deposited: 22 Mar 2024 01:00
Last Modified: 22 Mar 2024 01:01
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8457

Actions (login required)

View Item View Item