LONG DISTANCE MARRIAGE, ADAPTASI ISTRI PADA KELUARGA JAMAAH TABLIG DI KOTA PALOPO

SAFITRI, IKKI (2024) LONG DISTANCE MARRIAGE, ADAPTASI ISTRI PADA KELUARGA JAMAAH TABLIG DI KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (445kB)
[thumbnail of PUSTAKA.pdf] Text
PUSTAKA.pdf

Download (630kB)
[thumbnail of REPO.pdf] Text
REPO.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Ikki Safitri, 2023: “Long Distance Marriage, Adaptasi Istri pada Keluarga
Jamaah Tablig di Kota Palopo”. Skripsi Program Studi Sosiologi
Agama Fakultas Ushuluddin, Adab, Dan Dakwah Institut Agama
Islam Negeri. Dibimbing oleh Efendi dan Ternrijaya.
Skripsi ini membahas tentang Long Distance Marriage, Adaptasi Istri pada
Keluarga Jamaah Tablig di Kota Palopo. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui persepsi istri Jamaah Tablig terkait long distance marriage saat
melaksanakan aktivitas Jamaah Tablig; untuk mengetahui adaptasi pemenuhan
kebutuhan keluarga istri Jamaah Tablig saat ditinggal suami melaksanakan
aktivitas Jamaah Tablig dalam perspeksif hierarki kebutuhan Abraham Maslow.
Penelitian ini merupakan sebuah penelitian kualitatif dengan menggunakan
pendekatan fenomonologi dengan teori hierarki kebutuhan Abraham Maslow.
Peneliti melakukan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan
dokumentasi. Informan penelitian ini berjumlah 10 orang diantaranya, istri
Jamaah Tablig 7 orang dan 3 anggota Jamaah Tablig. Berdasarkan hasil penelitian
menunjukkan bahwa persepsi istri Jamaah Tablig terkait long distance marriage
saat melaksanakan aktivitas Jamaah Tablig yakni; Istri Jamaah Tablig mendukung
suami dalam melaksankan aktivitas dakwah karena adanya keyakinan agama,
adanya ilmu yang diberikan oleh istri, dan pemahaman konsep fadillah.; kedua,
adaptasi pemenuhan kebutuhan keluarga istri Jamaah Tablig saat ditinggal suami
melaksanakan aktivitas Jamaah Tablig dalam perspeksif hierarki kebutuhan
Abraham Maslow ialah adaptasi dalam pemenuhan kebutuhan materi di mana
suami sudah terlebih dahulu menyiapkan nafkah untuk keluarga dan istri juga
harus pandai dalam menelolah keuangan; adaptasi pemenuhan kasih sayang yaitu
dengan memperbanyak doa, melakukan zikir dan mengajak anak-anak jalan-jalan
agar kasih sayang; adaptasi dari rasa aman dengan cara memanggil sang adik
untuk menemani sang kakak; dan adaptasi dari segi komunikasi di mana istri
menganggap bahwa komunikasi itu penting untuk menjaga hubungan tetap
harmonis.
Kata kunci: Long Distance Marriage, Adaptasi Istri, Jamaah Tablig

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 100 Filsafat dan psikologi > 158.24 Hubungan Individu dengan Anggota Keluarga
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi S-1 Sosiologi Agama
Depositing User: S.Ag Ilda Azizah
Date Deposited: 25 Apr 2024 00:23
Last Modified: 25 Apr 2024 00:23
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8681

Actions (login required)

View Item View Item