EFEKTIVITAS PENGGUNAAN FITUR QR CODE DALAM MENGHIMPUN DANA ZAKAT INFAQ DAN SEDEKAH (STUDI KASUS BAZNAS KOTA PALOPO)

ATTAS, LUTHFIAH MAHIRA (2023) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN FITUR QR CODE DALAM MENGHIMPUN DANA ZAKAT INFAQ DAN SEDEKAH (STUDI KASUS BAZNAS KOTA PALOPO). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (288kB)
[thumbnail of PUSTAKA.pdf] Text
PUSTAKA.pdf

Download (404kB)
[thumbnail of REPO.PDF] Text
REPO.PDF

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK
Luthfiah Mahira Attas, 2024. ―Efektivitas Penggunaan Fitur QR Code
Dalam Menghimpun Dana Zakat Infaq Dan Sedekah (Studi Kasus Baznas Kota
Palopo)‖. Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah Institut
Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Muh Darwis dan Muhammad Yassir
Akbar Ramadhani.
Skripsi ini membahas tentang penerapan QR Code dalam menghimpun
dana zakat infaq dan sedekah (ZIS) di BAZNAS Kota Palopo, penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui dan memahami penerapan dan penggunaan QR Code
dalam mengimpun dana zakat infaq dan sedekah (ZIS) di BAZNAS Kota Palopo.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian hukum ini adalah
penelitian empiris (field research) dengan pendekatan perundang-undangan dan
menggunakan metode analisis data kualitatif. Lokasi penelitian bertempat di
BAZNAS Kota Palopo, Bank Sulselbar dan Bank Syariah Indonesia. Penelitian
ini merupakan penelitian lapangan, peneliti memperoleh atau mendapatkan data
primer dengan melakukan wawancara bersama wakil ketua bidang pengumpulan
zakat di BAZNAS Kota Palopo, karyawan Bank SULSELBAR dan Bank Syariah
Indonesia, teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara,
dan dokumentasi guna menemukan data yang berkaitan dengan masalah yang
diteliti, setelah memperoleh data di lapangan peneliti juga melakukan analisis data
dengan sumber data pustaka yang lain. Setelah semua data terkumpul, selanjutnya
peneliti menyusun data yang ada sehingga dapat ditarik kesimpulan untuk
menjawab permasalahan pada penelitian ini.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1. BAZNAS Kota Palopo telah
melakukan upgrading digital payment dalam sistem pembayaran zakat, infaq dan
sedekah via transfer bank dan QR Payment yang telah ditempelkan di kotak infaq
yang telah tersebar. 2. Efektivitas dari penerapan sistem digitalisasi dengan scan
barcode QRIS dalam penghimpunan dana ZIS di BAZNAS Kota Palopo
cenderung masih kurang maksimal. 3. Penghimpunan ZIS melalui QR Payment
dengan melakukan scan barcode QRIS masih kurang efektif dikarenakan literasi
masyarakat terhadap digitalisasi khususnya penggunaan QR Code masih kurang
yang disebabkan faktor sosialisasi yang kurang. Selain itu, kesadaran masyarakat
Kota Palopo terkait wajib zakat cenderung masih rendah sehingga penghimpunan
dana ZIS di BAZNAS Kota Palopo kurang optimal.
Kata Kunci: BAZNAS, Efektivitas, QR Code, ZIS

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 297.54 Zakat
Divisions: Fakultas Syariah > Program Studi S-1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: S.Ag Ilda Azizah
Date Deposited: 16 May 2024 02:28
Last Modified: 16 May 2024 02:28
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8777

Actions (login required)

View Item View Item