ANALISIS PERAN MASYARAKAT LOKAL DALAM PENGEMBANGAN EKOWISATA DI DESA RINDING ALLO KECAMATAN RONGKONG

ARLISA, ARLISA (2024) ANALISIS PERAN MASYARAKAT LOKAL DALAM PENGEMBANGAN EKOWISATA DI DESA RINDING ALLO KECAMATAN RONGKONG. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (62kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (158kB)
[thumbnail of REPOSITORY.PDF] Text
REPOSITORY.PDF

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Arlisa 2024:Analisis Peran Masyarakat Lokal dalam pengembangan Ekowisata di
Desa Rinding Allo Kecamatan Rongkong. Skripsi ini dibimbing oleh
Bapak Edi Indra Setiawan S.E,.M.M. Program Studi Ekonomi Syariah
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri
Palopo.
Skripsi ini membahas tentang peran masyarakat lokal dalam pengembangan
ekowisata di Desa Rinding Allo Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
bagaimana peran masyarakat lokal dan dampak yang di timbulkan dalam
pengembangan ekowisata di Desa Rinding Allo.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Sumber data
diperoleh dari hasil wawancara secara langsung dengan masyarakat desa Rinding
Allo. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan : 1) Peran masyarakat
lokal dalam pengembangan desa wisata meliputi yang pertama peran masyarakat
dalam menyumbang pikiran yaitu merumuskan program-program dan perencanaan
dalam mengembangkan desa wisata. Kedua peran masyarakat sebagai peyumbang
tenaga dapat dilihat dari adanya gotong royong dari masyarakat Desa Rinding Allo
dalam membangun fasilitas yang ada di tempat wisata dan membangun objek
wisata. ketiga Peran masyarakat dalam pemanfaatan potensi dan evaluasi
pembangunan. Hal yang di maksud tersebut ialah dimana masyarakat yang
memiliki ketermpilan dapat menyalurkan keterampilannya dapat dilihat dari adanya
bentuk spot wisata yang beragam dan hasil kebudayaan masyarakat setempat yaitu
kain tenun Rongkong yang menjadi ciri khas Tana Rongkong. Serta melakukan
evaluasi setiap bulannya terhadap pembangunan objek wisata dan kinerja selama
sebulan itu.2) Dampak yang ditimbulkan dalam pengembangan ekowisata terhadap
lingkungan itu masih belum baik karena masyarakat sendiri masih melakukan
penebangan pohon yang digunakan sebagai bahan material spot wisata dan
pembukaan jalur ke tempat wisata. Kemudian dampak terhadap budaya dan adat
istiadat itu cukup baik, dengan adanya wisata ini masyarakat dapat mengenalkan
budayanya kepada wisatawan. Sedangkan dampak terhadap perekonomian
berdampak baik hal ini dapat di lihat dengan meningkatnya pengunjung yang
sehingga secara tidak langsung dapat meningkatkan perekonomian dari semua
kalangan masyarakat mulai dari petani, UMKM, dan pengelolah wisata.
Kata Kunci : Ekowisata, Peran Masyarakat, Pengembangan Ekowisata.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.83 Riset Penelitian Pemasaran, Analisis Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: S.E Irwansyah Muchtar
Date Deposited: 16 May 2024 07:26
Last Modified: 16 May 2024 07:26
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8815

Actions (login required)

View Item View Item