STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PENANAMAN SIKAP TOLERANSI PADA PESERTA DIDIK DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 BASTEM KABUPATEN LUWU

AGRI, MOHAMMAD (2024) STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PENANAMAN SIKAP TOLERANSI PADA PESERTA DIDIK DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 BASTEM KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (79kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (109kB)
[thumbnail of REPOSITORY.pdf] Text
REPOSITORY.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Aries Pratama, 2024. “Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam
Menanamkan Sikap Toleransi pada Peserta Didik dalam Menanggapi
Perbedaan Keyakinan di SMPN 1 Bastem Kabupaten Luwu”. Skripsi
Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu
Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo”. Dibimbingan oleh: (1)
Dr. H. Hisban Thaha, M. Ag. dan (2) Dr. H. Bulu, M. Ag.
Skripsi ini adalah studi tentang Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam
Menanamkan Sikap Toleransi pada Peserta Didik dalam Menanggapi Perbedaan
Keyakinan di SMPN 1 Bastem Kabupaten Luwu. Adapun tujuan penelitian : 1)
Untuk mengetahui strategi guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan
sikap toleransi pada peserta didik dalam menanggapi perbedaan keyakinan di
SMP Negeri 1 Bastem Kabupaten Luwu. 2) Untuk mengetahui faktor yang
mempengaruhi strategi guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkana sikap
toleransi pada peserta didik dalam menanggapi perbedaan keyakinan di SMP
Negeri 1 Bastem Kabupaten Luwu. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan
jenis field reaserch dan pendekatan deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian di
Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Bastem Kecamatan Bastem Utara
Kabupaten Luwu. dan waktu pelaksanaan penelitian dimulai pada tanggal 29 Juni
sampai 29 Agustus 2022. Subjek penelitian yaitu : Kepala Sekolah, guru PAI dan
peserta didik. Instrumen penelitian yaitu peneliti dengan menggunakan alat tulis,
alat perekam dan handphone. Adapun teknik pengumpulan data melalui observasi,
wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data (reduksi data, penyajian data
dan penarikan kesimpulan). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Strategi
guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan sikap toleransi antar umat
beragama pada peserta didik di SMP Negeri 1 Bastem Kabupaten Luwu yaitu: a)
guru menjadi suri tauladan bagi peserta didik, b) menanamkan rasa persaudaraan
pada peserta didik dan c) menanamkan rasa saling menerima dan kerjasama antar
peserta didik. 2) Faktor Pendukung dan Penghambat yang mempengaruhi strategi
guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan sikap toleransi antar umat
beragama pada peserta didik di SMP Negeri 1 Bastem Kabupaten Luwu yaitu: a.
faktor pendukung diantaranya: a) dukungan keluarga dan b) peserta didik dapat
beradaptasi dengan baik. b. faktor penghambat diantaranya: a) waktu pelajaran
PAI terbatas dan b) tidak adanya kegiatan mingguan (keagamaan).
Kata Kunci: Guru PAI, Sikap Toleransi, Perbedaaan Keyakinan, Peserta Didik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.401 Manajemen Perencanaan dan Manajemen Strategi
Depositing User: S.E Irwansyah Muchtar
Date Deposited: 17 May 2024 06:21
Last Modified: 17 May 2024 06:21
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8841

Actions (login required)

View Item View Item