PENGARUH PROFESIONALISME DAN TRANSPARANSI DALAM PENGELOLAAN DANA ZAKAT TERHADAP LOYALITAS MUZAKKI DI BAZNAS KABUPATEN LUWU

SILFA, SILFA (2024) PENGARUH PROFESIONALISME DAN TRANSPARANSI DALAM PENGELOLAAN DANA ZAKAT TERHADAP LOYALITAS MUZAKKI DI BAZNAS KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of REPO.PDF] Text
REPO.PDF

Download (4MB)
[thumbnail of PUSTAKA.pdf] Text
PUSTAKA.pdf

Download (184kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (184kB)

Abstract

ABSTRAK
Silfa, 2024 “Pengaruh Profesionalisme dan Transparansi dalam Pengelolaan
Dana Zakat terhadap Loyalitas Muzakki di BAZNAS Kabupaten
Luwu”. Skiripsi Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi
dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing
oleh Dr. Muh. Ruslan Abdullah, M.A.
Penelitian ini membahas tentang pengaruh profesionalisme dan transparansi
dalam pengelolaan dana zakat terhadap loyalitas muzakki di BAZNAS Kabupaten
Luwu. Permasalahan dalam penelitian ini adalah pengetahuan dan keterampilan
amil zakat yang belum maksimal terutama dalam memanfaatkan teknologi untuk
menyampaikan informasi dan programnya kepada masyarakat. Pengelolaan dana
zakat belum transparan sehingga menyebabkan muzakki tidak dapat mengakses dan
mengetahui segala aktivitas pengelolaan dana zakat secara rinci dan jelas, sehingga
profesionalisme dan transparansi amil zakat belum memberi kepuasan pelayanan
kepada muzakki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah profesionalisme
dan transparansi berpengaruh terhadap loyalitas muzakki di BAZNAS Kabupaten
Luwu, baik secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu
metode kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah muzakki yang ada di
BAZNAS Kabupaten Luwu. Sumber data yang digunakan yaitu data primer yang
diperoleh dari penyebaran angket kepada responden yaitu muzakki yang terdaftar
di BAZNAS Kabupaten Luwu. Data diolah dan dianalisis menggunakan regresi
linear berganda atau statistik inferensial. Berdasarkan hasil uji parsial menunjukkan
bahwa variabel profesionalisme dan transparansi berpengaruh positif dan signifikan
terhadap loyalitas muzakki, baik secara parsial maupun simultan. Hal ini dibuktikan
pada variabel profesionalisme nilai thitung > ttabel yaitu 2,663>1,984, dan pada
variabel transparansi yaitu 2,911 > 1,984. Nilai signifikansi pada uji parsial variabel
profesionalisme yaitu 0,009 < 0,05 dan variabel transparansi yaitu 0,004 < 0,05.
Semakin baik profesionalisme dan tranparansi suatu lembaga zakat maka
pengelolaan zakat semakin baik sehingga loyalitas muzakki semakin meningkat.
Kata Kunci: Profesionalisme, Transparansi, dan Loyalitas muzakki

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Unnamed user with email musdalipa834@gmail.com
Date Deposited: 16 Jul 2024 05:48
Last Modified: 16 Jul 2024 05:51
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9065

Actions (login required)

View Item View Item