PENENTUAN ARAH KIBLAT MASJID MENGGUNAKAN QIBLAT TRACKER DI DESA POSI KECAMATAN BUA KABUPATEN LUWU

KHAN, SYADAD GANDY KM. (2024) PENENTUAN ARAH KIBLAT MASJID MENGGUNAKAN QIBLAT TRACKER DI DESA POSI KECAMATAN BUA KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri palopo.

[thumbnail of ABSTRACT.pdf] Text
ABSTRACT.pdf

Download (84kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (125kB)
[thumbnail of REPOSITORY.pdf] Text
REPOSITORY.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Syadad Gandy KM Khan, 2023. “Penentuan Arah Kiblat Masjid menggunakan
Qiblat Tracker Di Desa Posi Kecamatan Bua Kabupaten
Luwu. Skripsi Program Studi Hukum Keluarga Islam Fakultas
Syariah Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh
Sabaruddin, S.HI., M.H. dan Syamsuddin, S.HI., M.H.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui arah kiblat masjid di Desa Posi
Kecamatan Bua Kabupaten Luwu, untuk mengetahui cara penentuan arah kiblat
dengan menggunakan Qiblat Tracker. Dan untuk mengetahui tingkat keakuratan
masjid di Desa Posi Kecamatan Bua kabupaten Luwu.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) terhadap akurasi
arah kiblat masjid di Desa Posi Kecamatan Bua Kabupaten Luwu, penelitian ini
bersifat deskriptif kualitatif dan adapun pendekatan yang di gunakan adalah
pendekatan sosiologis empiris. Adapun sumber data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah data primer (hasil wawancara) dan data sekunder (data
dokumen), selanjutnya instrument penelitian dalam penelitian ini adalah
penggaris, pulpen, waterpass, penggaris siku-siku, tali, meteran dan kalkulator.
Kemudian teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi,
wawancara dan dokumentasi, teknik pengolahan data yaitu editing, organizing
dan menganalisis data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa cara menentukan arah masjid dengan
Qiblat Tracker dapat dilihat besar lintang tempat dan bujur tempat masjid yang
akan dijadikan objek penelitian. Sotware Sun Compas juga sebagai alat bantu
dalam menentukan Lintang Tempat dan Bujur Tempat suatu masjid. Selain
Software Sun Compas ada Google Earth yang juga alat pendukung Qiblat Tracker
yang berbasis GPS. Akurasi Masjid di Desa Posi Kecamatan Bua kabupaten Luwu
belum semuanya akurat arah kiblatnya, dari 6 masjid yang ada dan 3 diantanya
sebagai objek penelitian hanya 1 masjid yang akurat arah kiblatnya dan 2 di
antaranya melenceng sekitar 100 dan 1800. Sebagian besar masyarakat, Aparatur
Desa, dan Pengurus Masjid tidak tahu mengenai bagaimana cara pengukuran arah
kiblat menggunakan metode ilmu falak. Adapun saran kepada panitia
pembangunan masjid serta Tokoh Agama agar melakukan koordinasi dengan tim
hisab dan rukyat sebelum melakukan pengukuran atau penetapan pondasi
bangunan, serta melakukan pengawasan dalam pelaksanaan pembangunan.
Kata Kunci: Arah Kiblat, Metode tracker, Desa Posi, Akurasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X4.3 Hukum Keluarga dan Hukum Perkawinan, Pernikahan menurut Islam
Divisions: Fakultas Syariah > Program Studi S-1 Hukum Keluarga
Depositing User: Unnamed user with email hajrahikhlas@gmail.com
Date Deposited: 18 Jul 2024 02:27
Last Modified: 18 Jul 2024 02:27
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9088

Actions (login required)

View Item View Item