PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN EXPLOSION BOX PADA MATERI KETIKA BUMI BERHENTI BERPUTAR DI SD NEGERI 041 PADANG KECAMATAN BAEBUNTA KABUPATEN LUWU UTARA

AKMILA, AKMILA (2024) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN EXPLOSION BOX PADA MATERI KETIKA BUMI BERHENTI BERPUTAR DI SD NEGERI 041 PADANG KECAMATAN BAEBUNTA KABUPATEN LUWU UTARA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of REPO.PDF] Text
REPO.PDF

Download (4MB)
[thumbnail of PUSTAKA.pdf] Text
PUSTAKA.pdf

Download (122kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (123kB)

Abstract

ABSTRAK
Akmila, 2024. “Pengembangan Media Pembelajaran Explosion Box Pada Materi
Ketika Bumi Berhenti Berputar Di SD Negeri 041 Padang Kecamatan
Baebunta Kabupaten Luwu Utara”. Skripsi Program Studi Pendidikan
Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama
Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Nursyamsi dan Muhammad Ihsan.
Penelitian ini membahas tentang pengembangan media pembelajaran
explosion box pada materi ketika bumi berhenti berputar di SD Negeri 041 Padang
Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara. Peneliti mengembangkan media
explosion box dilatar belakangi peserta didik yang kurang aktif dalam pembelajaran
dan keterbatasan media pembelajaran yang digunakan disinyalir menjadi penyebab
ketidakaktifan peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengembangan media pembelajaran explosion box, validitas media dan
praktikalitas media.
Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan Research and
Development (R & D) dengan menggunakan metode pengembangan Sugiyono yang
telah dimodifikasi dari pengembangan Borg & Gall, meliputi 7 langkah yaitu
potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi
desain, uji coba produk, dan revisi produk. Subjek peneltian ini adalah peserta didik
kelas VI SD Negeri 041 Padang. Instrumen yang digunakan yaitu lembar validasi
untuk ahli materi, ahli bahasa, dan ahli media serta teknik pengumpulan data
menggunakan angket (kuesioner).
Penelitian yang dikembangkan menghasilkan produk akhir explosion box.
Pengembangan media pembelajaran menggunakan jenis penelitian pengembangan
R&D dengan menggunakan langkah penelitian oleh Sugiyono yang dimodifikasi
dari penelitian pengembangan Borg & Gall dengan melalui 7 tahap yaitu potensi
dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain dan revisi desain.
Berdasarkan uji validitas diperoleh kategori sangat valid. Hal ini sesuai dengan data
yang diperoleh dari validasi materi dengan memperoleh presentase 98,32% dengan
kategori sangat valid, validasi media dan validasi bahasa diperoleh hasil validasi
84,16% dengan kategori sangat valid dengan presentasi rata-rata 88,88%.
Sedangkan hasil angket praktikalitas pendidik memperoleh nilai 100% dan peserta
didik diperoleh presentasi rata-rata 96,05%.
Kata Kunci: Media Pembelajaran, Explosion Box, Ketika Bumi Berhenti Berputar.
xii
ABSTRACT
Akmila, 2024. "Development of Explosion Box Learning Media on Material When
the Earth Stops Rotating at SD Negeri 041 Padang, Baebunta District,
North Luwu Regency." Thesis of the Islamic Religious Education Study
Program, Faculty of Tarbiyah and Teacher Training, Palopo State
Islamic Institute. Supervised by Nursyamsi and Muhammad Ihsan.
This study discusses the development of explosion box learning media on
the material when the earth stops rotating at SD Negeri 041 Padang, Baebunta
District, North Luwu Regency. Researchers developed explosion box media against
the background of students who were less active in learning and the limitations of
the learning media used were allegedly the cause of students' inactivity. This study
aims to determine the development of explosion box learning media, media validity
and media practicality.
This type of research is Research and Development (R&D) development
research using Sugiyono's development method which has been modified from
Borg & Gall development, including 7 steps, namely potential and problems, data
collection, product design, design validation, design revision, product trials, and
product revision. The subjects of this research were grade VI students of SD Negeri
041 Padang. The instruments used were validation sheets for material experts,
language experts, and media experts and data collection techniques using
questionnaires.
The research developed resulted in the final product explosion box. The
development of learning media uses the type of R&D development research using
research steps by Sugiyono which is modified from Borg & Gall development
research through 7 stages, namely potential and problems, data collection, product
design, design validation and design revision. Based on the validity test obtained a
very valid category. This is in accordance with the data obtained from material
validation by obtaining a percentage of 98.32% with a very valid category, media
validation and language validation obtained validation results of 84.16% with a
very valid category with an average presentation of 88.88%. While the results of
the practicality questionnaire of educators obtained a value of 100% and students
obtained an average presentation of 96.05%.
Keywords: Learning Media, Explosion Box, When the Earth Stops Rotating.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 297.77 Pendidikan Agama Islam, Sekolah Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email musdalipa834@gmail.com
Date Deposited: 19 Jul 2024 05:47
Last Modified: 19 Jul 2024 05:47
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9110

Actions (login required)

View Item View Item